Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [KSKK]     [PL]  [PB] 
 <<  Ezra 8 >> 

Daftar orang-orang Yahudi yang kembali bersama Ezra

1Inilah kepala-kepala marga yang berangkat dari Babel bersamaku dalam masa pemerintahan Raja Artahsasta inilah nama nenek moyang mereka:

2Dari marga Pinehas: Gersom; dari marga Itamar: Daniel; dari marga Daud: Hatus

3putra Sekhanya; dari marga Paros: Zakharia, yang bersamanya didaftarkan juga seratus lima puluh orang pria;

4dari marga Pahatmoah: Elyoenai, putra Zerahya dan bersamanya ada dua ratus orang pria;

5dari marga Zatu: Sekhanya putra Yahaziel, dan bersamanya ada tiga ratus orang pria;

6dari marga Adin: Ebed putra Yonatan, dan bersamanya ada lima puluh orang pria;

7dari marga Elam: Yesaya putra Atalya dan bersamanya ada tujuh puluh orang pria;

8dari marga Sefaca: Zebaja putra Mikael, dan bersamanya ada delapan puluh orang pria;

9dari marga Yoab: Obaja, putra Yehiel dan bersamanya ada dua ratus delapan belas orang pria;

10dari marga Bani: Selomit, putra Yosifya, dan bersamanya ada seratus enam puluh orang pria;

11dari marga Bebai: Zakharia, dan bersamanya ada dua puluh delapan orang pria;

12dari marga Azgad: Yohanan putra Hakatan, dan bersamanya ada seratus sepuluh orang pria;

13dari marga Adonikam: putra-putra yang lebih muda dengan nama-nama sebagai berikut: Elifelet, Yehiel dan Semaya, dan bersama mereka ada enam puluh orang pria;

14dan dari marga Bigwai: Utai, putra Zabud dan bersamanya ada tujuh puluh orang pria.

15Aku mengumpulkan mereka di tepi sungai yang mengalir ke Ahawa, dan di situ mereka berkemah selama tiga hari; dan sesudah mencari di antara orang-orang ini, aku tidak menemukan seorang pun dari suku Lewi.

16Maka aku memanggil para pemimpin Eliazer, Ariel, Semaya, Elnayan Yarib, Elnatan, Natan Zakharia dan Mesulam Yoyarib dan Elnatan, orang-orang bijaksana.

17Aku memberi perintah kepada mereka dalam hubungan dengan Ido, pemimpin yang ada di Kasifya; aku memberi mereka pesan untuk disampaikan kepada Ido dan saudara-saudaranya, para pembantu di Kasifya, agar mereka mengirimkan kepada kita pelayan-pelayan Rumah Allah.

18Karena tangan Allah yang baik menyertai kami, mereka membawa kepada kami Serebya, seorang yang sangat berpengertian, yaitu salah seorang dari putra-putra Mali, putra Lewi, putra Israel dan bersamanya putra-putranya dan saudara-saudaranya sejumlah delapan belas orang;

19Hasabya dan bersamanya Yesaya, salah seorang putra Merari, saudara-saudara dan putra-putranya sebanyak dua puluh orang;

20dan pembantu-pembantu yang telah ditempatkan Daud dan para pemimpin untuk melayani kaum Lewi, sebanyak dua ratus dua puluh dua orang, semuanya tertulis dengan namanya masing-masing.

21Di situ di tepi sungai Ahawa aku memaklumkan puasa sehingga kami boleh merendahkan diri kami di hadapan Allah kami, memohon kepada-Nya suatu perjalanan yang selamat bagi dirt kami sendiri, bagi anak-anak kami dan barang-barang kami.

22Aku malu meminta dari raja tentara dan para penunggang kuda untuk melindungi kami terhadap musuh di sepanjang jalan, karena kami telah berkata kepada raja, "Tangan Allah kami tetap menyertai mereka yang mencari dia; dan kekuatan murka-Nya pada mereka yang meninggalkan Dia."

23Maka kami berpuasa dan berdoa kepada Allah kami untuk maksud ini, dan Ia mendengarkan kami.

24Aku memilih dua belas pemimpin dari kalangan imam, di samping Serebya, Hasabya dan sepuluh orang dari saudara-saudara mereka.

25Aku menimbang di hadapan mereka perak dan emas, perkakas-perkakas yang telah dikuduskan pemberian raja, para penasihat dan pemipin-pemimpinnya, dan barang-barang pemberian seluruh warga Israel yang ada di sana untuk Rumah Allah.

26Dan aku menyerahkan ke dalam tangan mereka enam ratus lima puluh talenta perak, perkakas-perkakas perak senilai seratus talenta,

27dua puluh bejana emas senilai seribu dirham, dan dua bejana perunggu kilat yang nilainya sama dengan bejana emas.

28Kemudian aku berkata kepada mereka, "Kamu ditahbiskan bagi Yahweh, bejana-bejana ini adalah benda-benda suci, dan perak serta emas ini adalah persembahan sukarela bagi Yahweh. Allah nenek moyang kita.

29Peliharalah barang-barang ini dan jagalah semuanya sampai kamu menimbangnya di hadapan pemimpin-pemimpin, imam-imam, kaum Lewi dan keluarga-keluarga Israel di Yerusalem, di dalam kamar-kamar Rumah Yahweh."

30Lalu imam-imam dan kaum Lewi menerima semua yang telah kami timbang: perak dan emas serta bejana-bejana agar dibawa ke Yerusalem ke Rumah Allah kami.

31Kami meninggalkan tepian sungai Ahawa menuju Yerusalem pada hari ke dua belas bulan pertama. Tangan Allah menyertai kami dan Ia menjaga kami dari serangan dan sergapan musuh sepanjang perjalanan kami.

32Kami tiba di Yerusalem lalu kami beristirahat selama tiga hari.

33Pada hari keempat, di dalam Rumah Allah kami menimbang perak, emas dan bejana-bejana lalu menyerahkan semuanya kepada imam Meremot, putra Uria, dan kepada Eleazar, putra Pinehas, dengan kaum Lewi, yaitu Yozabad, putra Yesua, dan Noaja putra Binui.

34Sesudah menghitung dan menimbang semuanya sekali lagi, maka berat keseluruhannya ditulis.

35Orang-orang Yahudi yang sudah kembali dari pembuangan mempersembahkan kurban kepada Allah Israel: dua belas ekor lembu jantan muda bagi seluruh Israel, sembilan puluh enam ekor domba jantan, tujuh puluh tujuh ekor anak domba, dan sebagai kurban penghapusan dosa, dua belas ekor kambing jantan. Semua binatang ini merupakan kurban bakaran bagi Yahweh.

36Sesudah itu dekrit-dekrit raja diteruskan kepada gubernur-gubernur dan para pejabat dari provinsi di seberang Sungai, yang membantu orang-orang ini dan Rumah Allah.



 <<  Ezra 8 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel