Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [MILT]     [PL]  [PB] 
 <<  Yohanes 4 >> 

1Oleh karena itu, ketika Tuhan mengetahui bahwa orang-orang Farisi telah mendengar, bahwa YESUS menjadikan murid-murid dan membaptis lebih banyak daripada Yohanes

2--meskipun YESUS sendiri tidak membaptis, melainkan para murid-Nya--

3Dia meninggalkan Yudea dan pergi lagi ke Galilea,

4dan seharusnyalah Dia melintas melalui Samaria.

5Oleh karena itu Dia tiba di sebuah kota Samaria yang disebut Sikhar, di dekat sebidang tanah yang Yakub telah memberikan kepada anaknya, Yusuf;

6dan di sana ada sumur Yakub. Kemudian YESUS, tatkala merasa letih karena perjalanan itu, Dia duduk sedemikian rupa di tepi sumur itu. Waktu itu kira-kira jam keenam.

7Datanglah seorang wanita dari Samaria untuk menimba air. YESUS berkata kepadanya, "Berilah minum kepada-Ku!"

8Sebab, para murid-Nya telah pergi ke kota, agar mereka dapat membeli makanan.

9Lalu wanita Samaria itu berkata kepada-Nya, "Bagaimana Engkau, selaku seorang Yahudi, meminta minum dari padaku, sebagai seorang wanita Samaria?" Sebab orang-orang Yahudi tidak bergaul dengan orang-orang Samaria.

10YESUS menjawab dan berkata kepadanya, "Sekiranya engkau telah mengetahui karunia Allah (Elohim - 2316), dan siapa Dia yang sedang berkata kepadamu: Berilah minum kepada-Ku, niscaya engkau telah meminta kepada-Nya, dan Dia telah memberikan kepadamu air yang hidup."

11Wanita itu berkata kepada-Nya, "Tuhan (Tuan - 2962), Engkau tidak mempunyai timba, dan sumur ini dalam. Lalu dari mana Engkau memperoleh air yang hidup?

12Engkau tidak lebih besar daripada Yakub bapak kami, yang telah memberikan sumur ini kepada kami, dan dia telah minum dari padanya, juga anak-anaknya dan ternaknya."

13YESUS menjawab dan berkata kepadanya, "Setiap orang yang minum dari air ini, dia akan haus lagi;

14tetapi siapa yang telah minum dari air yang akan Kuberikan kepadanya, dia sekali-kali tidak akan pernah haus sampai selamanya, sebaliknya air yang akan Kuberikan kepadanya, itu akan menjadi mata air di dalam dirinya, yang terus memancar sampai hidup yang kekal."

15Wanita itu berkata kepada-Nya, "Tuhan (Tuan - 2962), berikanlah kepadaku air itu, supaya aku tidak akan haus bahkan aku tidak perlu datang ke sini untuk menimba air."

16YESUS berkata kepadanya, "Pergilah, panggillah suamimu, dan datanglah ke sini!"

17Wanita itu menjawab dan berkata, "Aku tidak mempunyai seorang suami!" YESUS berkata kepadanya, "Engkau berkata benar: Aku tidak mempunyai seorang suami."

18Sebab engkau sudah mempunyai lima orang suami, dan yang sekarang engkau miliki, dia bukanlah suamimu. Engkau telah mengatakan hal ini benar."

19Wanita itu berkata kepada-Nya, "Tuhan (Tuan - 2962), aku menduga bahwa Engkau adalah seorang nabi.

20Para leluhur kami menyembah di gunung ini, tetapi kamu mengatakan bahwa di Yerusalemlah tempat di mana seharusnya menyembah."

21YESUS berkata kepadanya, "Hai wanita, percayalah kepada-Ku, bahwa waktunya sedang datang, saat kamu akan menyembah kepada Bapa bukan di gunung ini, bukan pula di Yerusalem.

22Kamu menyembah apa yang tidak kamu kenal, kami menyembah apa yang telah kami kenal, karena keselamatan itu berasal dari orang-orang Yahudi.

23Namun waktunya sedang tiba, dan itu adalah sekarang, manakala para penyembah yang benar akan menyembah kepada Bapa dalam roh dan kebenaran. Sebab Bapa pun sedang mencari orang-orang yang menyembah Dia seperti itu.

24Allah (Elohim - 2316) itu Roh, dan mereka yang menyembah Dia seharusnyalah menyembah dalam roh dan kebenaran."

25Wanita itu berkata kepada-Nya, "Aku tahu bahwa Mesias --yang disebut Kristus-- sedang datang. Pada waktu Dia itu datang, Dia akan memberitakan kepada kami segala sesuatu."

26YESUS berkata kepadanya, "Akulah Dia, yang sedang berbicara kepadamu."

27Dan pada saat itu datanglah murid-murid-Nya, dan mereka heran bahwa Dia sedang bercakap-cakap dengan seorang wanita; meskipun demikian tidak seorang pun berkata, "Engkau sedang mencari apa?" Atau, "Mengapa Engkau bercakap-cakap dengannya?"

28Kemudian wanita itu meninggalkan tempayan airnya dan dia pergi ke dalam kota serta berkata kepada orang-orang,

29"Mari, lihatlah seorang yang telah mengatakan kepadaku segala sesuatu apa saja yang telah aku lakukan. Bukankah Dia ini Mesias?"

30Sebab itu mereka keluar dari kota itu dan datang kepada-Nya.

31Dan sementara itu, para murid terus meminta Dia sambil berkata, "Rabi, makanlah!"

32Namun Dia berkata kepada mereka, "Untuk makan, Aku mempunyai makanan yang tidak kamu ketahui."

33Lalu para murid berkata seorang terhadap yang lain, "Adakah seseorang yang telah membawakan sesuatu kepada-Nya untuk makan?"

34YESUS berkata kepada mereka, "Makanan-Ku adalah bahwa Aku dapat melakukan kehendak Dia yang telah mengutus Aku, dan menyelesaikan pekerjaan-Nya.

35Bukankah kamu berkata bahwa masih ada empat bulan lagi dan penuaian itu tiba. Lihatlah, Aku berkata kepadamu, angkatlah matamu dan pandanglah ladang-ladang itu, karena mereka telah menguning siap untuk penuaian.

36Dan orang yang menuai, dia menerima upah dan dia mengumpulkan buah bagi hidup yang kekal, sehingga baik yang menabur maupun yang menuai, dia akan bersukacita bersama-sama.

37Sebab dalam hal ini perkataan itu benar, bahwa yang menabur itu berbeda, yang menuai pun berbeda.

38Aku mengutus kamu untuk menuai apa yang kamu tidak bersusah payah, orang-orang lain telah bersusah payah dan kamu telah mendapat bagian berkenaan dengan jerih lelah mereka."

39Dan dari kota itu, banyak orang Samaria telah percaya kepada-Nya karena perkataan wanita yang bersaksi, "Dia telah mengatakan kepadaku segala sesuatu apa saja yang telah aku perbuat."

40Kemudian, tatkala orang-orang Samaria itu datang kepada-Nya, mereka meminta-Nya untuk tinggal bersama mereka. Dan Dia tinggal di sana dua hari.

41Dan lebih banyak lagi orang yang percaya karena firman-Nya.

42Dan mereka berkata kepada wanita itu, "Kami percaya, bukan lagi karena perkataanmu, karena kami sendiri telah mendengarkan dan kami mengetahui bahwa Dia inilah sesungguhnya Mesias, Juruselamat dunia."

43Dan setelah dua hari, Dia keluar dari sana dan berangkat ke Galilea.

44Sebab YESUS sendiri telah bersaksi bahwa seorang nabi tidak memperoleh penghormatan di tanah asalnya.

45Oleh karena itu, ketika Dia tiba di Galilea, orang-orang Galilea itu menyambut-Nya karena telah menyaksikan segala sesuatu yang telah Dia lakukan di Yerusalem pada perayaan itu. Sebab mereka sendiri pun pergi ke perayaan itu.

46Kemudian YESUS datang lagi ke Kana, Galilea, tempat Dia pernah membuat air menjadi anggur. Dan ada seorang bangsawan yang anak laki-lakinya sakit di Kapernaum.

47Ketika orang ini mendengar bahwa YESUS sedang datang ke Galilea dari Yudea, dia pergi kepada-Nya dan meminta-Nya, supaya Dia mau turun dan menyembuhkan anak laki-lakinya, sebab ia hampir meninggal.

48Kemudian YESUS berkata kepadanya, "Sekiranya kamu tidak melihat tanda-tanda dan keajaiban-keajaiban, sekali-kali kamu tidak akan percaya."

49Bangsawan itu berkata kepada-Nya, "Tuhan (Tuan - 2962), turunlah sebelum anakku meninggal."

50YESUS berkata kepadanya, "Pergilah, anakmu hidup!" Dan orang itu percaya pada perkataan yang YESUS ucapkan kepadanya, dan pergilah dia.

51Namun, sementara dia sedang turun, hamba-hambanya berjumpa dengan dia, dan mereka memberi kabar sambil mengatakan, "Anakmu hidup!"

52Lalu ia mencari keterangan dari mereka saatnya bilamana dia menjadi lebih baik. Dan mereka berkata kepadanya, "Kemarin, pada jam ketujuh demam telah meninggalkannya."

53Maka ayah itu mengetahui bahwa pada saat itu YESUS berkata kepadanya, "Anakmu hidup." Dan dia sendiri, serta seisi rumahnya menjadi percaya.

54YESUS melakukan hal ini lagi sebagai tanda yang kedua, setelah datang ke Galilea dari Yudea.



 <<  Yohanes 4 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel