Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [FAYH]     [PL]  [PB] 
 <<  Efesus 2 >> 

Hanya oleh anugerah

1DAHULU Saudara dikutuk Allah, dan binasa karena dosa.

2Saudara ikut dengan orang banyak dan seperti juga orang yang lain, Saudara penuh dengan dosa, taat kepada Iblis, penguasa kerajaan angkasa, yang sampai sekarang pun masih bekerja dalam hati orang-orang yang melawan Tuhan.

3Dahulu kita semua sama saja dengan mereka. Hidup kita menunjukkan kejahatan yang bersarang dalam diri kita. Kita melakukan setiap perbuatan jahat yang kita kehendaki atau yang kita pikirkan. Kita dilahirkan dengan naluri jahat dalam diri kita, dan berada di bawah murka Allah seperti orang lain.

4Tetapi Allah kaya dengan rahmat. Ia sangat mengasihi kita,

5sehingga walaupun kita mati secara rohani dan binasa karena dosa kita, Ia mengembalikan hidup kita pada waktu Ia membangkitkan Kristus dari antara orang mati. Kita diselamatkan, hanya karena kasih karunia-Nya yang tidak patut kita terima.

6Ia mengangkat kita ke tempat kemuliaan di surga, di mana kita duduk bersama-sama dengan Kristus. Semua itu semata-mata karena apa yang dilakukan oleh Kristus.

7Sekarang Allah selalu dapat memakai kita sebagai contoh untuk menyatakan betapa besar kebaikan-Nya, sebagaimana nyata dalam segala yang telah dilakukan-Nya dengan perantaraan Yesus Kristus.

8Karena kemurahan-Nya, Saudara diselamatkan karena iman kepada Kristus. Bahkan iman itu pun bukan dari Saudara sendiri, melainkan juga merupakan suatu karunia dari Allah.

9Keselamatan bukanlah upah perbuatan baik yang kita lakukan, sehingga tidak seorang pun di antara kita dapat menyombongkannya.

10Allah sendirilah yang menjadikan keadaan kita seperti sekarang ini dan memberi kepada kita hidup baru dari Kristus Yesus. Sejak dahulu sudah direncanakan-Nya agar hidup ini kita pakai untuk melakukan perbuatan yang baik.

Dahulu Saudara terpisah dari Kristus

11Janganlah lupa bahwa dahulu Saudara orang kafir, dan orang Yahudi menganggap Saudara tidak bertuhan serta "najis". (Padahal hati mereka juga masih tetap najis, walaupun mereka menjalani segala upacara dan kebiasaan keagamaan, dan berkhitan sebagai tanda kesalehan.)

12Ingatlah bahwa waktu itu hidup Saudara sama sekali terpisah dari Kristus. Saudara memusuhi anak-anak Allah dan Allah tidak menjanjikan suatu pertolongan apa pun kepada Saudara. Saudara tersesat, tanpa Allah, tanpa harapan.

Jalan kepada perdamaian

13Tetapi, sekarang Saudara milik Kristus Yesus, dan sekalipun dahulu jauh dari Allah, sekarang didekatkan kepada-Nya oleh apa yang dilakukan Yesus Kristus dengan darah-Nya bagi Saudara.

14Sebab Kristus sendirilah jalan kita kepada perdamaian. Ia telah mendamaikan kami, orang Yahudi, dengan Saudara sekalian, yang bukan orang Yahudi, dengan jalan mempersatukan kita dalam satu keluarga, dan dengan demikian merobohkan tembok kebencian yang dahulu memisahkan kita.

15Dengan kematian-Nya Ia meniadakan permusuhan yang timbul di antara kita, karena adanya hukum-hukum Yahudi yang mengutamakan orang Yahudi dan menyisihkan orang bukan-Yahudi, sebab Ia mati untuk menghapuskan seluruh sistem hukum Yahudi. Kemudian kedua golongan yang bermusuhan itu dijadikan-Nya anggota-anggota tubuh-Nya sendiri. Dengan demikian, mereka dipersatukan menjadi satu manusia baru, dan akhirnya perdamaian pun tercapailah.

16Karena keduanya diperdamaikan di hadapan Allah dan telah menjadi anggota dari satu tubuh, maka hilanglah kebencian yang satu terhadap yang lain. Demikianlah, permusuhan itu akhirnya disudahi di kayu salib.

17Dan Ia telah membawa Berita Kesukaan tentang perdamaian ini kepada orang bukan-Yahudi, yang dahulu jauh sekali daripada-Nya, dan bangsa Yahudi, yang dekat kepada-Nya.

18Sekarang kita sekalian, orang Yahudi atau bukan, boleh datang kepada Allah Bapa dengan pertolongan Roh Kudus karena apa yang telah dilakukan oleh Kristus bagi kita.

19Sekarang Saudara bukan lagi orang asing di hadapan Allah atau warga asing bagi surga, melainkan anggota keluarga Allah serta warga kerajaan Allah bersama-sama dengan orang Kristen yang lain.

20Betapa kuat dasar tempat Saudara berpijak, yaitu para rasul dan para nabi; sedangkan yang menjadi batu penjuru bangunan ialah Yesus Kristus sendiri!

21Semua orang yang percaya dipersatukan dengan Kristus menjadi rumah Allah yang indah dan yang selalu tumbuh.

22Dan Saudara juga dipersatukan dengan Dia serta dengan orang beriman yang lain oleh Roh, dan merupakan bagian dari rumah kediaman Allah.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Efesus 2 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel