Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [KSKK]     [PL]  [PB] 
 <<  Mazmur 49 >> 

1!!

MAZMUR 49 (48); Orang-orang kaya yang tidak bertanggung jawab.

(49-2) Dengarlah ini, hai kamu sekalian bangsa! Dengarkanlah, hai kamu penghuni dunia,

2(49-3) baik yang mulia maupun yang rendah, baik yang kaya maupun yang miskin!

3(49-4) Kata-kata kebijaksanaan akan keluar dari mulutku, ucapan hikmat akan datang dari hatiku.

4(49-5) Aku mencondongkan telingaku kepada sebuah peribahasa, dan menguraikan teka-teki dalam irama kecapi.

5(49-6) Mengapa aku harus takut ketika datang hari-hari buruk, apabila penipu-penipu jahat mengelilingi aku,

6(49-7) Yaitu orang-orang yang mengandalkan kekayaannya dan membanggakan hartanya yang banyak?

7(49-8) Sebab tak seorang pun dapat menebus dirinya sendiri atau membayar tebusan kepada Allah untuk kehidupannya.

8(49-9) Sebab menebus kehidupan seorang menuntut harga yang terlampau tinggi, dan tak ada uang tebusan yang mencukupi

9(49-10) Siapakah yang dapat hidup untuk selamanya dan tidak pernah akan melihat kubur?

10(49-11) Sebab ia dapat melihat bahwa orang bijaksana pun mati, orang bodoh dan dungu pun akan pergi meninggalkan harta kekayaan mereka bagi orang lain.

11(49-12) Kubur adalah rumah mereka yang kekal, selama turun-temurun, betapa pun luas tanah yang dimilikinya.

12[[EMPTY]]

13(49-14) Inilah nasib orang tolol yang percaya pada dirinya sendiri, dan orang-orang yang mengikuti mereka.

14(49-15) Seperti domba-domba yang diantar ke kubur, gembala dan penguasa mereka adalah maut; dengan segera rupa mereka akan dilenyapkan dalam dunia orang mati, yang adalah rumah mereka.

15(49-16) Tetapi Allah akan meluputkan jiwaku dari kubur dengan menerima aku ke dalam diri-Nya.

16(49-17) Janganlah takut apabila seorang menjadi kaya, apabila harta rumahnya bertambah,

17(49-18) sebab tak ada yang akan dibawanya apabila ia mati; kekayaan dan kemuliaannya akan ditinggalkannya.

18(49-19) Sekalipun dalam masa hidupnya ia memuji dirinya berbahagia, karena telah berkarya baik untuk dirinya,

19(49-20) namun ia akan menyusul angkatan leluhurnya, yang tidak akan melihat lagi terang.

20(49-21) Orang kaya adalah seperti hewan yang dungu, mereka tidak memahami sesuatu pun.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Mazmur 49 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel