Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [KSKK]     [PL]  [PB] 
 <<  Roma 10 >> 

Mereka berusaha memperoleh kesempurnaannya sendiri

1Saudara-saudaraku, dengan segenap hati aku berharap supaya orang-orang Yahudi diselamatkan dan aku berdoa kepada Allah untuk mereka.

2Aku dapat bersaksi bahwa mereka sunguh-sungguh bersemangat untuk Allah, meskipun dengan cara yang salah.

3Mereka tidak mengetahui jalan kebenaran Allah dan mereka berusaha untuk mencapai kebenaran mereka sendiri: inilah sebabnya mengapa mereka tidak masuk ke dalam jalan kebenaran Allah.

4Sebab Kristus adalah tujuan hukum Taurat dan orang yang percaya akan menemukan kebenaran ini.

5Sesungguhnya Musa berbicara tentang menjadi benar oleh hukum Taurat, ketika ia menulis: "Orang yang taat kepada hukum Taurat akan mendapat hidup olehnya".

6Tetapi kebenaran yang datang dari iman mengatakan: "Janganlah berkata di dalam hatimu: Siapakah yang akan naik ke surga? (sebab sesungguhnya Kristus telah datang dari sana)

7Atau siapakah yang akan turun ke dunia di bawah? (sebab sesungguhnya Kristus telah bangkit dari antara orang mati).

8Kebenaran sejati yang datang dari iman juga berkata: "Sabda Allah dekat padamu, pada bibirmu dan di dalam hatimu." Inilah warta yang kami ajarkan, dan inilah iman.

9Kamu akan diselamatkan apabila dengan bibirmu kamu mengakui bahwa Yesus adalah Tuhan dan di dalam hatimu percaya bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati.

10Dengan percaya dari hati kamu akan mendapat kebenaran sejati; dengan mengakui iman dengan bibirmu kamu akan diselamatkan.

11Sebab Kitab Suci berkata: "Tidak seorang pun yang percaya kepada-Nya akan dipermalukan."

12Di sini tidak ada perbedaan antara orang Yahudi dan orang Yunani; semuanya mempunyai Tuhan yang sama, yang sangat murah hati kepada setiap orang yang berseru kepada-Nya.

13Sesungguhnya semua orang yang memanggil nama Tuhan akan diselamatkan.

14Tetapi bagaimana mereka dapat berseru kepada nama Tuhan, jika mereka tidak percaya kepada-Nya? Dan bagaimana mereka dapat percaya, kalau terlebih dahulu mereka tidak mendengar tentang Dia? Dan bagaimana mereka dapat mendengar tentang Dia, jika tidak ada orang yang mewartakan-Nya kepada mereka?

15Dan bagaimana mereka dapat mewartakan Dia, jika tidak ada orang yang mengutus mereka? Seperti yang dikatakan oleh Kitab Suci: "Betapa indah melihat mereka yang datang membawa kabar baik."

16Tetapi tidak semua orang Israel mendengarkan kabar baik itu, seperti yang dikatakan oleh Yesaya: "Tuhan, siapakah yang percaya akan pewartaan kami?"

17Jadi, iman datang dari pewartaan, dan pewartaan bersumber pada sabda Kristus.

18Aku bertanya: Tidakkah orang-orang Yahudi telah mendengar? Tentu sekali mereka sudah mendengar. Sebab suara mereka yang mewartakan "bergema di seluruh bumi dan kedengaran sampai ke ujung dunia."

19Maka aku harus bertanya: "Adakah Israel tidak mengerti?" Musalah orang pertama yang berkata: "Aku akan membuat engkau cemburu terhadap satu bangsa yang bukan bangsa, dan membuat engkau marah terhadap satu bangsa yang tidak ber pengertian."

20Yesaya berani menambahkan lagi: "Aku ditemukan oleh orang yang tidak mencari Aku; Aku telah menyatakan diri kepada mereka yang tidak menghendaki Aku."

21Berkenaan dengan Israel Yesaya yang sama berkata: "Sepanjang hari Aku telah mengulurkan tangan kepada satu bangsa yang tidak taat dan durhaka."


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Roma 10 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel