Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SBDR]     [PL]  [PB] 
 <<  Ezra 3 >> 

1Setelah sampai pada bulan yang ketujuh sedang segala bani Israel ada duduk dalam segala negrinya maka berhimpunlah segenap kaum itu seperti seorang juga ke Yerusalem.

2Maka berbangkitlah Yesua bin Yozadak serta dengan saudara-saudaranya, segala imam itu, dan Zerubabel bin Sealtiel dengan segala saudaranya dibangunkannya tempat kurban Tuhan orang Israel supaya dipersembahkannya segala kurban bakaran di atasnya seperti yang tersurat di dalam Taurat Musa itu.

3Maka tempat kurban itu diberikannya pada tempatnya karena ketakutan telah berlaku atasnya oleh sebab segala bangsa negri-negri itu maka dipersembahkannya beberapa kurban bakaran di atasnya kepada Allah yaitu kurban bakaran pada pagi dan petang.

4Maka sekaliannya memegang hari raya pondok seperti yang telah tersurat serta dipersembahkannya kurban bakaran pada tiap-tiap hari seperti bilangannya menurut undang-undangnya seperti yang patut pada tiap-tiap hari

5setelah itu dipersembahkannya pula kurban bakaran yang sedia kala dan segala kurban bulan baru dan segala kurban hari raya bagi Allah yang tertentu dan yang telah dikuduskan dan segala persembahan orang yang mempersembahkan kepada Allah dengan rido hatinya.

6Maka dari pada sehari bulan yang ketujuh mulailah sekaliannya mempersembahkan kurban bakaran kepada Allah tetapi belum dibubuhnya segala alas kabah Allah.

7Maka diberikannya uang kepada segala tukang batu dan kepada segala tukang kayu dan diberinya makanan dan minuman dan minyakpun kepada segala orang Sidon dan orang Tirus supaya dibawanya beberapa kayu aras dari Libanon turun ke laut sampai ke Yafo seperti yang telah ia mendapat izin Koresy, raja Persia.

8Adapun pada tahun yang kedua kemudian dari pada orang-orang itu telah sampai ke rumah Allah di Yerusalem dan pada bulan yang kedua mulailah Zerubabel bin Sealtiel dan Yesua bin Yozadak dan segala saudaranya yang lain yaitu imam-imam dan orang-orang Lewi dan segala orang yang telah datang ke Yerusalem dari antara orang tawanan itu ditentukannya segala orang Lewi yang berumur dua puluh tahun dan lebih dari pada itu akan memerintahkan pekerjaan rumah Allah.

9Lalu berdirilah Yesua dengan segala anaknya dan saudara-saudaranya dan Kadmiel dengan segala anaknya dari pada bani Yehuda itu bersama-sama akan memerintahkan segala tukang di dalam rumah Allah dan lagi segala bani Henadad dengan segala anaknya dan saudara-saudaranya yaitu orang Lewi.

10Maka tatkala segala tukang itu membubuh alas kabah Allah itu lalu diberikannya segala imam dengan memakai pakaiannya dan membawa nafirinya dan segala orang Lewi dari pada bani Asaf yang membawa ceracap akan memuji Allah menurut perintah Daud, raja Israel itu.

11Maka nyanyilah sekaliannya berganti-ganti sambil memuji dan mengucap syukur kepada Allah demikian bunyinya karena banyaklah ia karena kekallah kemuliaannya kepada Israel sampai selama-lamanya. Maka bersoraklah segenap kaum itu terlalu gempita sambil memuji Allah sebab membubuh alas rumah Allah itu.

12Tetapi dari pada imam dan orang-orang Lewi dan kepala-kepala segala rumah nenek moyangnya dan segala orang tua-tua yang telah melihat rumah yang dahulu itu maka banyaklah yang menangis dengan nyaring suaranya tatkala alas rumah ini dibubuh di hadapan matanya dan banyaklah yang bersorak sebab sukacitanya

13sehingga bunyi sorak kesukaan itu tiada dapat dibedakan orang dari pada bunyi orang yang menangis karena orang kaum itu bersoraklah dengan gempitanya sehingga bunyi itu kedengaranlah dari jauh.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Ezra 3 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel