Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SBDR]     [PL]  [PB] 
 <<  Mazmur 55 >> 

1Untuk pemimpin biduan. Dengan permainan kecapi. Nyanyian pengajaran Daud. (55-2) Ya Allah, pasanglah kiranya telinga-Mu akan doaku, dan janganlah kiranya Engkau melindungkan diri-Mu dari pada permintaanku.

2(55-3) Ingatlah kiranya akan daku dan beri jawab maka aku tiada beperhentian dalam pengaduanku serta aku meraung,

3(55-4) oleh karena suara seteruku, dan sebab aniaya orang jahat; karena sekaliannya mendatangkan bencana atasku, dan dianiayakannya aku dengan amarah-Nya.

4(55-5) Maka hatiku terlalu sakit di dalam dadaku, dan segala dahsyat maut telah berlaku atasku.

5(55-6) Maka ketakutan dan gemetar telah datang atasku, dan dahsyat telah meliputi aku.

6(55-7) Sehingga kataku: Alangkah baiknya jikalau aku bersayap seperti burung merpati, niscaya terbanglah aku kemana-mana dan mendapat perhentian.

7(55-8) Niscaya aku mengembara jauh-jauh, lalu menumpang di tanah belantara.

8(55-9) Niscaya aku lari dengan segeranya hendak berlindung dari pada angin yang keras dan dari pada ribut.

9(55-10) Binasakanlah kiranya, ya Tuhan, dan kacaukan bicaranya, karena aku telah melihat aniaya dan perbantahan di dalam negeri.

10(55-11) Maka siang malam sekaliannya berjalan keliling di atas temboknya, maka kejahatan dan bencana pun adalah di dalamnya.

11(55-12) Maka celaka ada di tengah-tengahnya, dan aniaya dan tipu daya tiada undur dari pada jalannya.

12(55-13) Karena bukannya seteruku yang mencela aku, jikalau demikian niscaya dapatlah aku menyabarkan dia; dan bukannya orang yang membenci aku yang telah membesarkan dirinya melawan aku jikalau demikian niscaya dapatlah aku menyembunyikan diriku dari padanya.

13(55-14) Melainkan engkaulah juga seorang yang sepadan dengan aku, yaitu temanku dan handaiku.

14(55-15) Maka kita telah berbicara bersama-sama dengan sedap manis, serta berjalan-jalan di dalam rumah Allah di antara orang banyak.

15(55-16) Biarlah kiranya maut tiba-tiba mendatangi dia, biarlah ia turun dengan hidupnya ke dalam alam maut karena kejahatan adalah di dalam tempat kedudukannya di tengah-tengah mereka itu.

16(55-17) Tetapi aku ini hendak berseru kepada Allah; maka Allahpun akan menyelamatkan aku.

17(55-18) Maka pada pagi dan petang dan pada tengah hari pun aku hendak mengadukan halku, serta mengerang; maka ia pun akan mendengar suaraku kelak.

18(55-19) Maka Ialah yang telah menebus jiwaku dengan sejahtera dari dalam peperanganku, karena banyaklah yang melawan aku.

19(55-20) Maka Allah akan mendengar serta memberi jawab kepadanya (bahkan Ialah yang kekal dari pada zaman dahulu) kepada segala orang yang tiada merasai perubahan, dan yang tiada takut akan Allah.

20(55-21) Maka ia pun telah menaikkan tangannya atas orang yang beroleh aman dengan dia, dan diubahkannya perjanjiannya.

21(55-22) Maka mulutnya lemah seperti dadih, tetapi hatinya perkelahian, dan perkataannya terlebih lembut dari pada minyak, tetapi semuanya seumpama pedang yang terhunus.

22(55-23) Maka serahkanlah olehmu tanggunganmu kepada Allah, dan Ia akan memeliharakan dikau maka sekali-kali tiada Ia akan memberi orang benar itu tergelincir.

23(55-24) Maka engkau, ya Allah, akan menurunkan mereka itu ke dalam telaga kebinasaan; maka orang yang menuntut darah dan orang penipu pun tiada akan sampai pertengahan umurnya. Tetapi aku hendak percaya kepada-Mu.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Mazmur 55 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel