Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SBDR]     [PL]  [PB] 
 <<  Yesaya 23 >> 

1Bahwa inilah penglihatan dari pada Tirus. Hai segala kepala Tarsis hendaklah kamu meraung karena negri itu telah rusak sehingga tiada rumah lagi dan tiada tempat orang masuk ke dalamnya maka kabar itu telah dinyatakan kepadanya dari tanah Kitim.

2Hendaklah kamu berdiam dirimu hai segala orang isi teluk rantau itu hai engkau yang telah dipenuhi oleh segala saudagar orang Sidon yang berlayar di laut.

3Adapun benih Sihor perhumaan sungai Nil itulah hasilnya di muka air lautan yang besar maka ialah pasir segala bangsa.

4Hai Sidon hendaklah engkau malu karena laut itu sudah berkata dan kekuatan laut itu mengatakan: "Bahwa belum pernah aku mengandung atau beranak dan belum aku membela orang muda-muda atau memeliharakan anak dara-dara."

5Maka jikalau kabar itu telah sampai ke Mesir niscaya terlalu sakit hatinya oleh sebab kabar Tirus.

6Hendaklah kamu menyeberang ke Tarsis hendaklah kamu meraung hai segala orang isi teluk rantau itu.

7Yainikah negrimu yang bersukacita yang asalnya dari pada zaman dahulu kala yang dibawa pergi oleh kakinya jauh-jauh supaya ia menumpang di sana.

8Maka siapakah yang sudah membicarakan perkara itu atas Tirusr yang memberi beberapa mahkota dan saudaranyapun seperti raja-raja dan segala orangnya yang berniaga ialah orang yang mulia-mulia di atas bumi.

9Bahwa Allah Tuhan segala tentara itu Ialah yang sudah membicarakan demikian supaya dikejikannya congkak segala yang indah-indah dan supaya dihinakannya segala yang mulia-mulia di atas bumi.

10Hai anak perempuan Tarsis hendaklah engkau mengecap tanahmu seperti sungai Nil maka tiada lagi ikat pinggang bagimu.

11Maka diulurkannya tangannya ke atas laut digoncangkannya segala kerajaan maka Allah memberi hukum dari hal Kanaan disuruhnya binasakan segala kubunya.

12Maka firman-Nya: "Tiada lagi engkau akan bersukacita, hai anak perempuan Sidon, hai anak dara yang telah digagahi bangunlah engkau pergi ke Kitim maka di sanapun tiada engkau akan beroleh sentosa."

13Ingatlah akan hal tanah orang Kasdim itu bahwa kaum itu tiada lagi maka oleh orang Asyur ditentukannya akan tempat segala binatang yang di tanah belantara maka didirikannya segala bangun-bangunannya lalu dibinasakannya segala istananya dijadikannya rusak.

14Hai segala kepala Tarsis hendaklah kamu meraung karena kotamu itu telah rusak.

15Maka pada masa itu akan jadi kelak bahwa Tirus itu akan dilupakan orang tujuh puluh tahun lamanya yaitu menurut seperti umur kerajaan seorang raja maka pada kesudahannya tujuh puluh tahun itu akan berlaku kelak atas Tirus itu seperti bunyi nyanyian perempuan sundal:

16Ambillah olehmu kecapi jalanilah negri itu hai perempuan sundal yang telah dilupakan hendaklah merdu bunyi-bunyianmu dan hendaklah engkau menyanyikan beberapa nyanyian supaya diingat orang akan dikau pula."

17Maka akan jadi kelak pada kesudahan tujuh puluh tahun itu bahwa Allah akan melawan Tirus itu maka ia akan kembali pula kepada labanyya lalu berbuat zinah dengan segala kerajaan dunia yang di atas muka bumi.

18Adapun perniagaannya dan labanya itu akan menjadi kudus bagi Allah maka yaitu tiada akan ditaruh atau disimpan karena perniagaannya itu menjadi bagian orang yang duduk di hadapan hadirat Allah supaya sekaliannya makan sampai kenyang dan beroleh pakaian yang boleh tahan lama.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Yesaya 23 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel