Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [VMD]     [PL]  [PB] 
 <<  Mazmur 105 >> 

1Bersyukurlah kepada TUHAN dan berserulah kepada-Nya. Beritakanlah kepada bangsa-bangsa yang telah dilakukan-Nya.

2Bernyanyilah bagi Dia. Nyanyikanlah pujian bagi-Nya. Beritakanlah yang mengagumkan yang dilakukan-Nya.

3Banggalah karena nama-Nya yang kudus. Kamu telah datang mencari TUHAN. Bersukacitalah!

4Pergilah kepada TUHAN minta kekuatan. Pergilah selalu kepada-Nya minta tolong.

5Ingatlah yang mengagumkan yang dilakukan-Nya. Ingatlah mukjizat-mukjizat dan keputusan-Nya yang bijaksana.

6Kamu termasuk kepada keturunan hamba-Nya Abraham. Kamu keturunan Yakub, satu-satunya pilihan Allah.

7TUHANlah Allah kita. Ia memerintah seluruh dunia.

8Ia mengingat perjanjian-Nya selamanya. Ia selalu memegang perintah-Nya untuk 1.000 keturunan.

9Ia akan memegang perjanjian yang dibuat-Nya dengan Abraham dan janji yang dibuat-Nya kepada Ishak.

10Ia memberikannya sebagai hukum kepada Yakub. Ia memberikannya kepada Israel sebagai perjanjian yang kekal.

11Ia berkata, “Aku akan memberikan tanah Kanaan kepadamu. Itu menjadi milikmu sendiri.”

12Ketika Allah mengatakan itu, masih sedikit umat-Nya, dan mereka orang asing di sana.

13Mereka pergi dari satu bangsa ke bangsa yang lain, dari satu kerajaan ke kerajaan yang lain.

14Namun, Allah tidak membiarkan orang menganiaya mereka. Ia mengingatkan raja-raja untuk tidak menyiksanya.

15Ia berkata, “Jangan aniaya umat pilihan-Ku. Jangan siksa nabi-nabi-Ku.”

16Ia membuat kelaparan di negeri itu. Orang tidak memiliki cukup makanan,

17tetapi Ia menyuruh seorang yang bernama Yusuf mendahului mereka. Yusuf telah dijual sebagai hamba.

18Mereka mengikat kakinya dengan tali dan membuat gelang besi sekeliling lehernya.

19Yusuf menjadi hamba sampai terjadi yang telah dikatakan-Nya. Firman TUHAN membuktikan bahwa Yusuf benar.

20Jadi, raja Mesir membebaskannya. Pemimpin bangsa itu membebaskannya dari penjara.

21Ia melantiknya sebagai penguasa atas istananya, Yusuf mengawasi semua harta raja.

22Yusuf memberikan perintah kepada para pemimpin lainnya. Ia mengajar orang-orang yang lebih tua.

23Kemudian Israel datang ke Mesir. Yakub tinggal di negeri Ham.

24Keluarga Yakub menjadi sangat besar dan lebih berkuasa daripada musuh-musuhnya.

25Jadi, orang Mesir mulai membenci bangsanya. Mereka berencana melawan hamba-hambanya.

26Jadi, Allah mengutus hamba-Nya, Musa dan Harun, imam yang dipilih-Nya.

27Ia memakai Musa dan Harun melakukan banyak mukjizat di negeri Ham.

28Ia mengirim gelap gulita menutupi negerinya, tetapi orang Mesir tidak mendengarkan-Nya.

29Jadi, Ia mengubah air menjadi darah, dan semua ikannya mati.

30Negerinya penuh dengan katak. Bahkan katak-katak terdapat dalam tempat tidur raja.

31Allah memberikan perintah lalu lalat dan serangga berdatangan, terdapat di mana-mana.

32Ia mengubah hujan menjadi hujan batu. Kilat menyambar seluruh negerinya.

33Ia membinasakan kebun anggur dan pohon aranya. Ia membinasakan setiap pohon di negerinya.

34Ia memberikan perintah lalu belalang berdatangan. Terlalu banyak untuk dihitung.

35Belalang-belalang itu memakan semua tumbuhan di negeri itu, dan semua biji-bijian di ladang.

36Kemudian Tuhan membunuh setiap anak sulung di negerinya. Ia membunuh anak-anak sulung mereka.

37Ia membawa umat-Nya keluar dari Mesir. Mereka membawa emas dan perak. Tidak ada seorang pun dari mereka yang tersandung dan terjatuh.

38Orang Mesir bergembira melihat umat-Nya pergi karena mereka takut terhadapnya.

39Tuhan membentangkan awan-Nya seperti selimut. Ia membuat tiang api menerangi umat-Nya pada waktu malam.

40Mereka meminta makanan, dan Dia memberikan burung puyuh kepada mereka. Ia juga memberikan banyak roti dari surga.

41Ia membelah batu karang, dan air berpancar-pancar ke luar. Sungai mulai mengalir di padang gurun.

42Tuhan mengingat janji-Nya yang suci, yang dilakukan-Nya kepada hamba-Nya Abraham.

43Ia membawa umat-Nya keluar dari Mesir. Mereka keluar dengan gembira dan menyanyikan nyanyian sukacita.

44Kemudian Allah memberikan kepada umat-Nya negeri bangsa lain. Umat-Nya menerima hasil pekerjaan orang lain.

45Ia melakukannya supaya umat-Nya mematuhi hukum-Nya, dan mengikuti ajaran-Nya. Pujilah TUHAN!


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Mazmur 105 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel