Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [VMD]     [PL]  [PB] 
 <<  Yoel 2 >> 

Hari Tuhan Akan Datang

1Tiuplah tanduk di Sion. Teriakkanlah tanda bahaya di gunung-Ku yang kudus. Biarlah semua penduduk yang tinggal di negeri itu gemetar ketakutan. Hari TUHAN yang khusus akan datang. Hari-Nya yang khusus sudah dekat.

2Hari itu akan gelap dan mendung, hari yang gelap dan berawan. Saat matahari terbit kamu melihat tentara tersebar di gunung-gunung. Mereka merupakan tentara yang besar dan perkasa. Peristiwa itu belum pernah terjadi sebelumnya, dan tidak akan pernah terjadi lagi.

3Tentara itu membinasakan negeri seperti nyala api. Di depan mereka, negeri itu seperti Taman Eden. Di belakang mereka, negeri itu seperti padang gurun yang kosong. Tidak satu pun yang dapat melarikan diri.

4Mereka tampaknya seperti kuda. Mereka berlari seperti kuda perang.

5Dengarkanlah mereka. Yaitu seperti suara kereta perang yang melintasi gunung-gunung. Seperti suara nyala api yang membakar jerami kering. Mereka ialah orang perkasa yang siap untuk berperang.

6Bangsa-bangsa gemetar ketakutan di hadapan mereka. Muka mereka menjadi pucat karena ketakutan.

7Tentara itu berlari kencang. Mereka memanjat dinding. Setiap tentara berjalan lurus ke depan. Mereka tidak menyimpang dari jalannya.

8Mereka tidak berdesak-desakan satu sama lain. Masing-masing berjalan di jalannya sendiri. Jika seorang tentara terluka dan jatuh, yang lain tetap pada barisannya.

9Mereka berlari ke kota. Mereka segera memanjat tembok. Mereka memanjat rumah-rumah, masuk melalui jendela seperti pencuri.

10Bumi dan langit gemetar di hadapan mereka. Matahari dan bulan menjadi gelap, dan bintang berhenti bersinar.

11TUHAN memanggil tentara-Nya dengan keras. Tenda-Nya sangat besar. Tentara mematuhi perintah-Nya. Tentara-Nya sangat perkasa. Hari TUHAN yang khusus sangat besar dan mengerikan. Tidak seorang pun yang dapat menghentikannya.

Tuhan Menyuruh Manusia Bertobat

12Inilah pesan TUHAN, “Sekarang kembalilah kepada-Ku dengan segenap hatimu. Menangis dan berkabunglah, dan jangan memakan apa-apa. Tunjukkan kesedihanmu karena perbuatanmu yang salah.

13Robeklah hatimu, bukan pakaianmu. Kembalilah kepada TUHAN Allahmu. Ia baik dan murah hati. Ia tidak mudah marah. Ia mempunyai kasih yang besar. Mungkin Dia akan mengubah pikiran-Nya tentang penghukuman berat yang telah direncanakan-Nya.

14Siapa tahu, mungkin Dia mengubah pikiran-Nya. Mungkin Dia meninggalkan berkat bagimu. Dan kamu dapat memberikan kurban sajian dan kurban minuman kepada TUHAN Allahmu.”

Berdoalah kepada Tuhan

15Tiuplah tanduk di Sion. Adakanlah pertemuan khusus. Adakan waktu khusus untuk berpuasa.

16Kumpulkanlah orang-orang. Adakanlah pertemuan khusus. Kumpulkan orang-orang tua, anak-anak, dan bayi yang kecil yang masih menyusu pada ibunya. Biarlah pengantin laki-laki keluar dari kamarnya, pengantin perempuan keluar dari tendanya.

17Biarlah para imam dan hamba TUHAN menangis di antara lapangan terbuka dan mezbah. Mereka semua harus mengatakan, “TUHAN, kasihanilah umat-Mu. Jangan biarkan umat-Mu dipermalukan. Jangan biarkan orang lain mengolok-olokkan umat-Mu. Jangan biarkan bangsa-bangsa lain menertawakan kami dan berkata, ‘Di mana Allah mereka?’”

Tuhan Akan Memulihkan Negeri

18TUHAN menjadi cemburu karena negeri-Nya. Ia merasa menyesal terhadap umat-Nya.

19TUHAN berkata kepada umat-Nya. Kata-Nya, “Aku akan mengirim gandum, anggur, dan minyak kepadamu. Kamu akan berkelimpahan. Aku tidak mempermalukan kamu lagi di antara bangsa-bangsa.

20Tidak, Aku memaksa orang dari utara meninggalkan negerimu. Aku mengusir mereka ke suatu negeri yang gersang dan tandus. Beberapa di antara mereka akan pergi ke laut timur, dan yang lain ke laut barat. Mereka melakukan hal yang mengerikan, tetapi mereka seperti benda yang mati dan berkarat. Di sana akan terjadi bau yang ngeri.

Negeri itu Menjadi Baru Kembali

21Hai negeri, janganlah takut. Bergembira dan bersukacitalah. TUHAN akan melakukan perkara yang besar.

22Hai binatang di ladang, janganlah takut. Padang gurun akan ditumbuhi rumput. Pohon-pohon menghasilkan buah. Pohon ara dan pohon anggur memberikan buah berlimpah-limpah.

23Bergembiralah, hai penduduk Sion. Bersukacitalah dalam TUHAN Allahmu. Ia baik dan memberikan hujan bagimu. Ia memberikan hujan awal dan hujan akhir seperti yang dilakukan-Nya sebelumnya.

24Tempat-tempat penggilingan akan penuh dengan gandum. Dan tong-tong meluap dengan anggur dan minyak zaitun.

25Aku Tuhan telah mengirimkan tentara-Ku menentang kamu. Belalang pindahan, dan belalang pelompat, dan belalang perusak, dan pengerat memakan semua milikmu. Aku Tuhan membayar kembali kepadamu atas tahun-tahun kesusahan itu.

26Kamu akan memiliki makanan yang berlimpah. Kamu akan kenyang. Kamu akan memuji nama TUHAN Allahmu. Ia telah melakukan mukjizat bagimu. Bangsa-Ku tidak pernah lagi dipermalukan.

27Kamu tahu bahwa Aku menyertai Israel. Kamu tahu Akulah TUHAN Allahmu. Tidak ada Allah yang lain. Umat-Ku tidak dipermalukan lagi.”

Allah Akan Memberikan Roh-Nya kepada Semua Orang

28“Sesudah itu, Aku mencurahkan Roh-Ku kepada semua orang. Anakmu laki-laki dan perempuan akan bernubuat. Orang-orangmu yang tua bermimpi. Orang-orangmu yang muda mendapat penglihatan.

29Pada waktu itu Aku mencurahkan Roh-Ku bahkan kepada hamba-hamba, baik laki-laki dan perempuan.

30Aku melakukan tanda-tanda ajaib di langit dan di bumi. Akan ada darah, api, dan gumpalan asap.

31Matahari berubah menjadi gelap. Bulan berubah menjadi darah. Dan akan datang Hari TUHAN yang besar dan mengagumkan.

32Siapa yang percaya pada TUHAN akan selamat. Orang-orang yang selamat akan ada di Gunung Sion dan di Yerusalem, sebagaimana yang dikatakan TUHAN. Ya, mereka yang selamat ialah yang telah dipanggil TUHAN.”


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Yoel 2 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel