Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [BSD]     [PL]  [PB] 
 <<  Ibrani 2 >> 

Keselamatan yang luar biasa

1Itu sebabnya kita harus lebih sungguh-sungguh taat kepada ajaran-ajaran yang sudah kita terima, supaya kita jangan berhenti percaya kepada Kristus.

2Ajaran-ajaran yang disampaikan oleh malaikat-malaikat itu ternyata dapat dipercayai dan harus ditaati. Orang yang tidak menuruti dan menaati-Nya akan menerima hukuman yang pantas ia terima.

3Nah, Allah mau menyelamatkan kita dan keselamatan dari Tuhan itu lebih hebat daripada ajaran-ajaran itu! Jadi, kita harus memperhatikan keselamatan itu. Kalau tidak, pasti kita akan dihukum.

4Sebab, Tuhan sendiri yang pertama-tama mengumumkan keselamatan itu. Dan orang-orang yang mula-mula mendengar pengumuman itu sudah membuktikan kepada kita bahwa memang benar Allah mau menyelamatkan kita. Bahkan Tuhan sendiri menunjukkan bahwa pengumuman itu dapat dipercayai. Dan Tuhan membuktikannya dengan mengadakan segala macam keajaiban dan hal-hal luar biasa, serta membagi-bagikan pemberian-pemberian dari Roh Allah menurut kemauan-Nya sendiri.

Yesus membuka jalan bagi kita untuk diselamatkan

5Nanti akan ada dunia yang baru dan dunia itulah yang sedang kita bicarakan. Tetapi, Tuhan tidak memberikan kuasa kepada malaikat untuk memerintah dunia itu.

6Sebaliknya, di dalam Kitab Suci tertulis begini: “Ya Allah, apakah manusia, sehingga Engkau mengingatnya? Siapakah dia, sehingga Engkau memperhatikannya?

7Untuk waktu yang singkat, Engkau menjadikannya lebih rendah daripada malaikat. Engkau menjadikan dia terhormat dan mulia,

8dan Kaujadikan dia penguasa atas segala sesuatu.” Nah, di dalam Kitab Suci dikatakan bahwa Allah mengangkat manusia menjadi “penguasa atas segala sesuatu”. Jadi, itu berarti tidak ada sesuatu pun yang tidak dikuasai oleh manusia. Meskipun begitu, sekarang kita belum melihat manusia berkuasa atas segala sesuatu.

9Tetapi, kita sudah melihat Yesus berkuasa! Allah menjadikan Dia lebih rendah daripada malaikat untuk waktu yang singkat. Allah yang baik hati mau supaya Yesus mati untuk semua orang. Dan Yesus memang menderita sampai mati. Karena itu, sekarang Allah menjadikan Dia terhormat dan mulia.

10Allah sendiri yang menciptakan segala sesuatu dan untuk diri-Nya. Jadi, memang patut Allah membuat Yesus menderita supaya Ia menjadi Penyelamat yang sempurna. Dengan begitu, Allah membuat banyak orang ikut menjadi mulia bersama Yesus. Sebab, Yesuslah yang membawa mereka kepada Allah sehingga mereka bisa diselamatkan.

11Yesus membersihkan manusia dari dosa-dosa mereka. Dia dan mereka yang sudah bebas dari dosa itu mempunyai satu Bapa. Karena itu, Yesus tidak malu mengaku mereka sebagai saudara-saudara-Nya.

12Yesus berkata kepada Allah, “Aku akan memberitahukan kepada saudara-saudara-Ku tentang perbuatan-Mu. Aku akan memuji Engkau di tengah-tengah umat.”

13Yesus berkata, “Aku akan percaya kepada Allah.” Dan Yesus juga berkata, “Inilah Aku bersama anak-anak yang telah Allah berikan kepada-Ku.”

14Yesus menyebut orang-orang itu sebagai anak-anak-Nya. Mereka adalah manusia yang dapat mati. Karena itu, Yesus sendiri sama dengan mereka. Ia hidup sebagai manusia yang bisa mati seperti mereka. Ia berbuat begitu supaya dengan kematian-Nya Ia dapat menghancurkan Iblis. Karena, Iblis itulah yang menguasai kematian.

15Dengan menghancurkan Iblis, Yesus membebaskan orang-orang yang sepanjang hidupnya dikuasai oleh rasa takut kepada kematian dan hidup tidak bebas seperti budak-budak. Mereka dikuasai oleh rasa takut pada kematian.

16Jadi jelaslah, yang ditolong oleh Yesus ialah orang-orang keturunan Abraham, bukan malaikat. Manusia sudah menjadi seperti saudara-saudara Yesus sendiri.

17Oleh sebab itu, Yesus harus menjadi manusia seperti mereka. Dalam segala hal Yesus harus sama dengan mereka, supaya Ia bisa menjadi Imam Agung yang berbelaskasihan dan setia.

18Dengan keadaan itu Yesus melayani Allah supaya dosa-dosa manusia dapat diampuni. Oleh karena itu, Ia bisa menolong orang-orang yang dicobai Iblis, sebab Ia sendiri sudah dicobai dan menderita.



 <<  Ibrani 2 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel