Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [ENDE]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Tawarikh 4 >> 

1Ia membuat suatu mesbah perunggu jang pandjangnja duapuluh hasta, lebarnja duapuluh hasta dan tingginja sepuluh hasta.

2Ia membuat djuga "Laut" itu dari logam tuangan. (Garis tengahnja) dari bibir jang satu kebibir jang lain sepuluh hasta dan ia adalah bundar-bulat. Tingginja lima hasta; seutas benang sepandjang tigapuluh hasta mengukur lingkarnja.

3Dibawahnja berkeliling sama sekali ada sesuatu jang serupa dengan sapi2, sepuluh ekor sehasta, jang melingkari "Laut" itu berkeliling.

4(Laut) itu berdiri atas duabelas sapi, tiga jang mengarah keutara, tiga kebarat, tiga keselatan dan tiga ketimur. "Laut" itu ada diatasnja dan buntut mereka semua mengarah kedalam.

5Tebalnja sepelempap, bibirnja berbentuk bibir piala, seperti kelopak bakung. Ia dapat memuat tiga ribu bat.

6Lagi dibuatnja sepuluh kantjah, lima buah ditaruhnja disebelah kanan dan lima buah disebelah kiri, untuk pembasuhan. Didalamnja potongan2 kurban bakar dikumbah. "Laut" itu diperuntukkan bagi pembasuhan para imam.

7Ia membuat kesepuluh kandil emas menurut peraturan, lalu ditaruhnja didalam Balai, lima buah disebelah kanan dan lima buah disebelah kiri.

8Ia membuat pula sepuluh medja, jang ditempatkannja didalam Balai itu, lima buah disebelah kanan dan lima buah disebelah kiri. Lagi dibuatnja seratus tjerana dari emas.

9Ia membuat pelataran para imam maupun pelataran besar dan pintugerbang untuk pelataran besar itu. Daun2 pintu disalutnja dengan perunggu.

10Adapun "Laut" itu ditaruhnja disebelah kanan (baitullah), dibarat daja.

11Dan lagi Huram membuat periuk, sodok dan tjerana. Demikianlah Huram menjelesaikan segala pekerdjaan, jang harus dibuatnja pada Rumah Jahwe untuk radja Sulaiman:

12Dua turus, lapik2 untuk mal2 diatas udjung kedua turus itu; kedua anjaman untuk mematami lapik2 mal2, jang ada diatas udjung turus itu;

13keempat ratus buah delima untuk kedua anjaman, dua djadjar buah delima pada tiap2 anjaman;

14tjagak2 itu dan kantjah2 pada tjagak2 itu;

15satu "Laut" dan duabelas sapi dibawah "Laut" itu;

16periuk, sodok dan tritjanggah itu dan segala perabotannja, jang dibuat oleh Huram-Abi bagi Sulaiman untuk Rumah Jahwe dari perunggu jang digilap.

17Kesemuanja itu dituangnja dibaruh sungai Jarden, para arungan Adama, antara Sukot dan Sereda.

18Sulaiman membuat segala perabot itu dalam djumlah jang banjak, sebab beratnja perunggu itu tidak dihitung.

19Selandjutnja Sulaiman membuat djuga segala perabot lainnja didalam Bait-Allah, jakni: mesbah keemasan, medja2 dengan roti pesadjen diatasnja,

20kandil2 serta pelita2nja dari emas tua untuk dinjalakan menurut peraturan didepan Kediaman,

21dan lagi bunga2an, pelita serta gunting2 dian dari emas, jakni dari emas djati,

22dan djuga pisau2, tjerana, periuk, perukupan dari emas tua. Adapun pintu masuk Rumah, jaitu pintu2 dalam kudus-mukadas dan pintu2 Rumah untuk Balai itu (dibuatnja) dari emas.



 <<  2 Tawarikh 4 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel