Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [FAYH]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Samuel 10 >> 

Daud mengalahkan orang Amon

1TIDAK lama kemudian matilah raja orang Amon, dan Hanun, putranya, menggantikan dia sebagai raja yang baru.

2Daud berkata, "Aku akan menyampaikan ucapan turut berdukacita kepadanya secara khusus, karena Nahas almarhum, ayahnya, selalu setia dan baik kepadaku." Maka Daud mengutus orang untuk menyampaikan rasa turut berdukacita kepada Hanun atas kematian ayahnya itu.

3Tetapi para perwira orang Amon berkata kepada Hanun, "Daud mengutus mereka bukan untuk sungguh-sungguh menyampaikan rasa turut berdukacita atas kematian ayahmu, melainkan untuk menyelidiki kelemahan kota ini sebelum ia datang menyerang!"

4Maka Hanun menangkap para utusan Raja Daud itu, mencukur separuh janggut mereka, dan memotong separuh jubah mereka dari pinggang sampai paha. Kemudian ia menyuruh mereka pulang dalam keadaan setengah telanjang.

5Ketika Daud mendengar apa yang dialami oleh para utusannya, ia menyuruh mereka tinggal di Yerikho sampai janggut mereka tumbuh lagi, karena para utusan itu sangat malu atas keadaan mereka.

6Kemudian bangsa Amon melihat bahwa perbuatan mereka menyebabkan Daud sangat marah. Maka mereka memanggil dua puluh ribu tentara sewaan dari Aram -- yaitu dari Rehob dan dari Zoba -- seribu orang dari raja Negeri Maakha, dan dua belas ribu orang dari Negeri Tob.

7Mendengar hal itu, Daud mengirim Yoab dan seluruh pasukan Israel untuk menyerang mereka. Bangsa Amon mempertahankan pintu-pintu gerbang kota mereka, sedangkan orang-orang Aram dari Zoba, Rehob, Tob, dan Maakha bertempur di padang.

8(10-7)

9Ketika Yoab menyadari bahwa ia diserang dari depan maupun dari belakang, ia memilih anggota pasukannya yang terbaik, lalu mengerahkan mereka untuk maju melawan tentara Aram yang ada di padang di bawah pimpinannya sendiri.

10Ia menyerahkan sisa tentaranya kepada Abisai, adiknya, untuk menyerang kota.

11"Bila aku memerlukan pertolongan pada saat aku berperang melawan pasukan Aram, keluarlah dan tolonglah aku," pesan Yoab kepadanya. "Dan bila orang-orang Amon terlalu kuat bagimu, aku akan datang menolongmu.

12Kuatkanlah hatimu! Kita harus berani mati untuk menyelamatkan bangsa kita dan kota-kota Allah kita. Biarlah kehendak TUHAN saja yang jadi."

13Yoab dengan pasukannya mulai menyerang dan tentara Aram melarikan diri.

14Ketika orang-orang Amon melihat tentara Aram itu melarikan diri, mereka juga lari dari Abisai dan masuk ke dalam kota. Setelah itu Yoab pulang ke Yerusalem.

15Tentara Aram menyadari bahwa Israel bukan tandingan mereka. Maka mereka mengumpulkan tentara mereka dan bergabung dengan pasukan Aram yang didatangkan oleh Hadadezer dari seberang Sungai Efrat. Pasukan tambahan itu tiba di Helam di bawah pimpinan Panglima Sobakh, kepala seluruh bala tentara Hadadezer.

16(10-15)

17Ketika Daud diberitahu tentang hal itu, ia sendiri memimpin tentara Israel untuk menyerbu ke Helam. Tentara Aram mengadakan perlawanan terhadap Daud.

18Tetapi mereka dipukul mundur lagi oleh tentara Israel. Mereka melarikan diri dengan meninggalkan tujuh ratus orang pasukan berkereta dan empat puluh ribu orang pasukan berkuda yang telah tewas dalam pertempuran itu, termasuk Panglima Sobakh.

19Ketika semua sekutu Hadadezer melihat bahwa tentara Aram telah dikalahkan oleh orang Israel, mereka mengadakan perdamaian dengan orang Israel dan menyerah kepada Daud. Sejak itu orang-orang Aram tidak berani lagi menolong orang-orang Amon.



 <<  2 Samuel 10 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel