Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [FAYH]     [PL]  [PB] 
 <<  Yosua 17 >> 

1TANAH yang diberikan kepada setengah suku Manasye (putra sulung Yusuf) ialah sebagai berikut: keturunan Makhir putra sulung Manasye, ayah Gilead, diberi tanah Gilead dan Basan (di sebelah timur Sungai Yordan), karena mereka adalah tokoh-tokoh perang yang besar.

2Jadi tanah di sebelah barat Yordan diberikan kepada keturunan Manasye yang lainnya, yaitu kaum Abiezer, kaum Helek, kaum Asriel, kaum Sekhem, kaum Semida, dan kaum Hefer.

3Namun demikian Zelafehad putra Hefer bin Gilead bin Makhir bin Manasye tidak mempunyai anak laki-laki, melainkan lima orang putri yang bernama Mahla, Noa, Hogla, Milka, dan Tirza.

4Kelima putri Zelafehad itu datang kepada Imam Eleazar, Yosua serta para pemimpin Israel dan mengingatkan mereka demikian, "TUHAN telah berfirman kepada Musa bahwa seharusnya kami diberi milik pusaka sebanyak yang diterima oleh orang laki-laki di dalam suku kami."

5Demikianlah, sebagaimana yang telah diperintahkan TUHAN melalui Musa, kelima putri Zelafehad itu diberi warisan bersama-sama dengan lima orang saudara ayah mereka. Seluruh warisan itu berupa sepuluh bidang tanah, selain Tanah Gilead dan Basan di seberang Sungai Yordan.

6(17-5)

7Batas utara daerah suku Manasye terbentang ke selatan dari batas Asyer ke Mikhmetat, di sebelah timur Sikhem. Batas selatan mulai dari Mikhmetat sampai ke Mata Air Tapuah.

8Tanah Tapuah adalah milik suku Manasye, tetapi Kota Tapuah di perbatasan adalah milik suku Efraim.

9Dari Mata Air Tapuah itu batas-batas Manasye turun menyusur pantai utara Sungai Kana ke Laut Tengah. Beberapa kota di sebelah selatan sungai itu milik suku Efraim, walaupun terdapat di daerah Manasye.

10Tanah di sebelah selatan sungai itu sampai ke Laut Tengah diserahkan kepada Efraim, dan tanah di sebelah utara sungai itu sampai ke Laut Tengah diserahkan kepada Manasye. Batas utara daerah Manasye ialah daerah Asyer dan batas sebelah timur ialah daerah Isakhar.

11Setengah suku Manasye juga diberi beberapa kota yang terletak di daerah milik Isakhar dan Asyer, yaitu Bet-Sean, Yibleam, Dor, En-Dor, Taanakh, Megido dengan ketiga daerah bukitnya dan desa-desa di sekitarnya.

12Karena keturunan Manasye tidak dapat mengusir orang-orang Kanaan yang mendiami kota-kota itu, maka mereka membiarkan orang-orang itu tetap tinggal di situ.

13Tetapi kemudian, sesudah orang-orang Israel menjadi cukup kuat, mereka memaksa orang-orang Kanaan itu menjadi budak mereka.

14Dua suku Yusuf datang kepada Yosua dan menuntut begini, "Apa sebabnya engkau hanya memberikan satu bidang tanah saja kepada kami, padahal TUHAN telah menjadikan kami suku yang sebesar ini jumlahnya?"

15Yosua menjawab, "Apabila daerah pegunungan Efraim itu tidak cukup besar untuk kalian dan kalian merasa sanggup, kalian boleh membuka hutan yang didiami oleh orang Feris dan orang Refaim."

16"Daerah pegunungan itu pun tidak cukup bagi kami," kata keturunan Yusuf itu, "dan orang Kanaan di dataran rendah sekitar Bet-Sean dan Lembah Yizreel memiliki kereta-kereta besi dan terlampau kuat bagi kami." "Kalian boleh membuka hutan-hutan pegunungan," jawab Yosua, "dan karena kalian suku yang besar dan kuat, pasti kalian mampu membukanya dan hidup di situ. Aku yakin kalian juga dapat mengusir orang-orang Kanaan dari lembah-lembah itu, walaupun mereka kuat dan mempunyai kereta-kereta besi."

17(17-16)

18(17-16)



 <<  Yosua 17 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel