Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [KSKK]     [PL]  [PB] 
 <<  1 Korintus 11 >> 

Pakaian wanita dan kebiasaan-kebiasaan di wilayah Laut Tengah

1Ikutilah teladanku seperti aku mengikuti teladan Kristus.

2Aku memuji kamu sebab dalam segala sesuatu kamu ingat akan daku, dan selalu teguh berpegang pada ajaran-ajaran leluhur yang telah kusampaikan kepadamu.

3Akan tetapi aku hendak mengingatkan kamu bahwa kepala setiap laki-laki ialah Kristus, sedang kepala dari perempuan ialah suaminya, dan kepala Kristus ialah Allah.

4Jika seorang laki-laki berdoa atau bernubuat dengan kepala bertudung, maka ia menghina kepalanya.

5Sebaliknya seorang perempuan yang berdoa atau bernubuat tanpa memakai tudung, tidak menghormati kepalanya, sama seperti mencukur rambutnya.

6Jika seorang perempuan tidak memakai tudung kepala, biarlah ia mencukur rambutnya; tetapi karena mencukur rambut adalah penghinaan untuk seorang perempuan, maka hendaklah ia memakai tudung kepala.

7Laki-laki tidak perlu memakai tudung kepala, sebab mereka adalah gambaran Allah dan semarak kemuliaan-Nya, sedang seorang perempuan ialah sinar kemuliaan laki-laki.

8Laki-laki tidak dibentuk dari perempuan, tetapi perempuan dari laki-laki.

9Dan Allah tidak menciptakan laki-laki untuk perempuan, tetapi perempuan untuk laki-laki.

10Oleh sebab itu demi malaikat-malaikat seorang perempuan harus mengenakan tanda ketergantungan pada kepalanya.

11Bagaimanapun juga dalam Tuhan laki-laki tidak dipisahkan dari perempuan, atau pun perempuan dari laki-laki.

12Sebab Allah telah menciptakan perempuan dari laki-laki dan laki-laki dilahirkan dari perempuan, dan keduanya berasal dari Allah.

13Pertimbangkanlah sendiri: pantaskah bagi seorang perempuan untuk berdoa tanpa memakai tudung kepala?

14Pemikiran yang sehat mengajarkan bahwa sungguh memalukan apabila seorang laki-laki berambut panjang,

15sedang rambut yang panjang adalah kebanggaan seorang perempuan, dan itu justru telah diberikan kepadanya sebagai tudung kepala.

16Jika ada dari antara kamu yang mau mempersoalkannya, hendaklah diketahui bahwa itu bukanlah kebiasaan kita atau pun kebiasaan Gereja-gereja Allah.

Perjamuan Tuhan

17Sebagai lanjutan dari peringatanku, aku tidak memuji kamu, sebab apabila kamu berkumpul, hal itu bukanlah demi kebaikan, tetapi malah merugikan.

18Pertama-tama, seperti yang kudengar, apabila kamu berkumpul, ada perpecahan di antara kamu. Dan sedikit banyak aku percaya akan hal itu.

19Mungkin harus ada perpecahan di antara kamu, agar nyata siapa yang tahan uji.

20Apabila kamu berkumpul, bukannya untuk makan perjamuan Tuhan,

21sebab masing-masing orang memakan makanannya sendiri, sehingga ada yang lapar sedang ada yang mabuk.

22Bukankah kamu dapat makan dan minum di rumahmu sendiri? Atau mungkin kamu hendak menghina umat Allah dan mempermalukan mereka yang tidak mempunyai apa-apa? Apakah yang harus kukatakan? Haruskah aku memuji kamu? Dalam hal ini aku tidak memuji kamu.

23Inilah ajaran Tuhan yang telah kuterima dan kini giliranku melanjutkannya kepada kamu; pada malam ketika Ia diserahkan, Tuhan Yesus mengambil roti dan

24sesudah mengucap syukur memecah-mecahkan roti itu sambil berkata: "Inilah tubuh-Ku yang dikurbankan untuk kamu; lakukanlah ini sebagai kenangan akan Daku."

25Demikian pula sesudah perjamuan Ia mengambil piala sambil berkata: "Inilah piala Perjanjian Baru dalam darah-Ku. Setiap kali kamu meminumnya, lakukanlah ini sebagai kenangan akan Daku."

26Dengan demikian, setiap kali kamu makan roti ini dan minum dari piala ini, kamu mewartakan kematian Tuhan sampai Ia datang.

27Oleh sebab itu, barang siapa makan roti ini dan minum dari piala Tuhan secara tidak pantas, ia berdosa terhadap tubuh dan darah Tuhan.

28Maka hendaklah setiap orang memeriksa batinnya sebelum makan roti ini dan minum dari piala ini,

29agar jangan sampai ia makan dan minum untuk kebinasaannya sendiri, karena ia tidak mengakui Tubuh Tuhan.

30Inilah sebabnya demikian banyak orang di antara kamu yang sakit dan lemah dan beberapa orang sudah mati.

31Jika kita memeriksa dan memperbaiki diri, maka Tuhan tidak akan menjatuhkan hukuman atas kita.

32Hukuman Tuhan dimaksudkan untuk memperbaiki diri kita, agar kita tidak dibinasakan bersama dunia ini.

33Maka saudara-saudara, apabila kamu berkumpul untuk perjamuan, hendaklah saling menantikan

34dan jika ada orang yang merasa lapar, biarlah ia makan di rumahnya sendiri. Dengan demikian kamu tidak berkumpul untuk kebinasaanmu bersama. Ajaran-ajaran yang lain akan kusampaikan apabila aku datang.



 <<  1 Korintus 11 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel