Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [KSKK]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Korintus 9 >> 

Lebih lanjut mengenai derma

1Tidak perlu aku menulis kepadamu tentang bantuan kepada orang-orang kudus.

2Aku mengetahui kesediaanmu dan aku memuji kamu di depan orang Makedonia. Aku berkata, "Di Akhaya mereka sudah siap untuk pengumpulan dana bantuan sejak tahun yang lalu." Dan semangatmu telah mendorong kebanyakan dari mereka.

3Maka aku mengutus saudara-saudara kita ini kepadamu. Semoga segala pujianku untuk kamu tidak ternyata hampa! Kiranya kamu sudah siap,

4jika ada orang Makedonia akan datang bersama dengan aku, seperti sudah kukatakan. Janganlah mereka menemukan kamu tidak siap. Betapa memalukan hal itu untuk aku, dan barangkali juga untuk kamu, karena demikian besar kepercayaanku kepada kamu!

5Maka aku berpikir bahwa perlu meminta saudara-saudara itu mendahului kami mengunjungi kamu dan mengurus pekerjaan baik yang sudah kamu janjikan. Ini harus muncul dari kemurahan hatimu, dan tidak boleh berupa tugas yang dipaksakan.

6Perhatikanlah ini: Orang yang menabur sedikit akan menuai sedikit pula, dan yang menabur banyak akan menuai banyak.

7Hendaklah setiap orang memberi sebanyak yang telah diputuskannya sendiri, dan jangan dengan segan seakan dipaksa. "Allah mengasihi orang yang memberi dengan gembira".

8Allah sanggup melimpahi kamu dengan segala yang baik, sehingga kamu berkecukupan dalam segala sesuatu pada segala waktu, dan dapat memberi dengan limpah untuk segala jenis perbuatan baik.

9Di dalam Kitab Suci dikatakan, "Ia !!- membagi-bagi, Ia memberi kepada orang miskin, perbuatan baik-Nya tetap selama-lamanya."

10Allah yang memberi benih kepada penabur, juga memberi roti yang dimakannya. Ia akan melipatgandakan benih untukmu dan juga akan memperbanyak hasil perbuatanmu yang baik.

11Kamu akan diperkaya dalam segala sesuatu, sehingga dapat memberi dengan limpah. Apa yang kamu berikan, melalui kami, akan menjadi suatu syukur kepada Allah.

12Sebab pelayanan yang suci ini akan memenuhi kebutuhan orang-orang kudus dan menghasilkan ucapan syukur yang berlimpah kepada Allah.

13Jika kamu bertahan dalam pelayanan ini, maka mereka akan mengucap syukur karena kamu memenuhi tuntutan-tuntutan Injil Kristus dan dengan murah hati membagikan segala sesuatu dengan mereka.

14Mereka akan berdoa kepada Allah untuk kamu dan dengan kasih mengenang kamu karena rahmat Allah berlimpah atas kamu.

15Sungguh, syukur kepada Allah karena karunia-Nya yang tak terbilang.



 <<  2 Korintus 9 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel