Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [MILT]     [PL]  [PB] 
 <<  Daniel 6 >> 

1Dan Darius berkenan untuk mengangkat bagi kerajaannya seratus dua puluh raja wilayah supaya mereka berkuasa di seluruh kerajaan.

2Dan di atas mereka terdapat tiga pejabat tinggi --Daniel adalah salah satu dari ketiga orang itu-- sehingga para raja wilayah itu akan memberikan laporan kepada mereka, dan raja tidak akan rugi.

3Dan Daniel ini menjadi lebih terkenal daripada para pejabat tinggi dan para raja wilayah itu, karena roh yang luar biasa ada padanya. Dan raja merencanakan untuk menempatkan dia atas seluruh kerajaan.

4Kemudian para pejabat tinggi dan raja wilayah itu mencari celah melawan Daniel berkaitan dengan pemerintahan. Tetapi, mereka tidak dapat menemukan celah atau kesalahan apa pun, karena dia dapat dipercaya. Dan tidak ada kesalahan atau kecurangan ditemukan dalam dirinya.

5Maka orang-orang ini berkata, "Kita tidak akan menemukan suatu celah melawan Daniel ini, kecuali kalau kita menemukan sesuatu melawan dia yang berhubungan dengan hukum Allahnya (Elohimnya - 0426)."

6Kemudian para pejabat tinggi dan para raja wilayah itu berkumpul bersama menghadap raja dan berkata hal ini kepadanya, "Raja Darius, hidup selamanya!

7Semua pejabat tinggi kerajaan ini, semua penguasa dan raja wilayah, para pejabat dan para gubernur telah merencanakan bersama untuk menetapkan suatu undang-undang kerajaan, dan membuat suatu larangan yang keras bahwa barangsiapa yang menyampaikan permohonan kepada dewa (ilah - 0426) atau manusia dalam tiga puluh hari ini, kecuali kepadamu, ya raja, dia akan dilemparkan ke dalam gua singa.

8Sekarang, ya raja, engkau harus menetapkan larangan dan menandatangani maklumat itu, sehingga maklumat itu tidak diubah menurut undang-undang orang Media dan Persia, yang tidak akan berlalu."

9Oleh karena itu, Raja Darius menandatangani maklumat dan larangan itu.

10Dan ketika Daniel mengetahui bahwa maklumat itu telah ditandatangani, pergilah dia ke rumahnya. Dan jendela-jendela kamar atasnya terbuka ke arah Yerusalem. Dan dia bersujud tiga kali sehari, berdoa dan memuji di hadapan Allahnya (Elohimnya - 0426), sebagaimana dia melakukannya sebelumnya.

11Lalu orang-orang ini berkumpul bersama, mendapati Daniel yang sedang berdoa dan sungguh-sungguh memohon kemurahan di hadapan Allahnya (Elohimnya - 0426).

12Kemudian mereka mendekat dan berbicara di hadapan raja mengenai larangan raja, "Bukankah engkau telah menandatangani larangan bahwa setiap orang yang menyampaikan permohonan kepada dewa (ilah - 0426) atau manusia dalam tiga puluh hari ini, kecuali kepada raja, maka dia akan dilemparkan ke dalam gua singa?" Raja menjawab dan berkata, "Hal ini telah pasti, menurut undang-undang orang Media dan Persia, yang tidak akan berlalu."

13Lalu mereka menjawab sambil berkata di hadapan raja, "Daniel, salah seorang buangan dari Yehuda, tidak mengindahkan engkau, ya raja, atau larangan yang telah engkau tandatangani, tetapi dia menyampaikan permohonannya tiga kali sehari."

14Lalu raja, ketika dia mendengar perkara itu, ia sangat sedih, dan dia menetapkan hati untuk melepaskan Daniel, bahkan hingga matahari terbenam ia berusaha untuk melepaskannya.

15Lalu orang-orang ini berkumpul di hadapan raja serta berkata kepada raja, "Ya raja, ketahuilah bahwa undang-undang orang Media dan Persia itu ada. Bahwa setiap larangan dan ketetapan yang raja kukuhkan tidak dapat diubah."

16Dan raja memerintahkan agar mereka membawa Daniel dan melemparkannya ke dalam gua singa. Raja berbicara dan berkata kepada Daniel, "Allahmu (Elohimmu - 0426) yang kepada-Nya engkau selalu melayani, akan melepaskan engkau."

17Dan sebuah batu besar dibawa dan diletakkan pada mulut gua itu. Raja memeteraikannya dengan cincin meterainya, dan dengan cincin meterai para pembesarnya, supaya perkara mengenai Daniel ini tidak dapat berubah.

18Lalu raja pergi ke istananya dan melewatkan malam itu dengan berpuasa. Dan alat-alat musik tidak dibawa ke hadapannya, dan dia tidak dapat tidur.

19Maka raja bangun pagi-pagi sekali, saat fajar menyingsing dan bergegas pergi ke gua singa.

20Dan ketika dia tiba di gua itu, ia berseru dengan suara yang sedih kepada Daniel. Raja berbicara dan berkata kepada Daniel, "Hai Daniel, hamba Allah (Elohim - 0426) yang hidup, Allahmu (Elohimmu - 0426) yang kepada-Nya engkau selalu melayani, apakah Dia sanggup melepaskan engkau dari singa-singa itu?"

21Lalu Daniel berkata kepada raja, "Ya raja, hiduplah selamanya!

22Allahku (Elohimku - 0426) telah mengirim malaikat-Nya, dan Dia telah menutup mulut singa-singa itu. Dan mereka tidak menyakiti aku, karena dalam pandangan-Nya ketulusan terdapat di dalamku. Dan juga di hadapanmu, ya raja, aku tidak melakukan kejahatan."

23Dan raja sangat bahagia terhadapnya. Dia memerintahkan supaya mereka mengangkat Daniel dari dalam gua itu. Maka Daniel dibawa keluar dari dalam gua itu, dan tidak ada cedera ditemukan padanya, karena dia percaya kepada Allahnya (Elohimnya - 0426).

24Dan raja bertitah, dan mereka membawa semua orang yang telah menuduh Daniel. Lalu mereka melemparkan orang-orang itu ke dalam gua singa, mereka, anak-anak mereka dan istri-istri mereka. Dan singa-singa itu menyerang mereka dan meremukkan tulang-tulang mereka sebelum sampai ke dasar gua itu.

25Kemudian Raja Darius menulis surat kepada semua orang dari segala bangsa, suku bangsa dan bahasa, yang mendiami seluruh bumi, "Kiranya damai sejahtera berlimpah-limpah bagimu.

26Aku membuat sebuah surat keputusan bahwa di seluruh daerah kerajaanku, orang harus gentar dan takut kepada Allahnya (Elohimnya - 0426) Daniel. Sebab Dialah Allah (Elohim - 0426) yang hidup dan tetap untuk selama-lamanya, dan kerajaan-Nya adalah yang tidak akan musnah. Dan kekuasaan-Nya tidak berkesudahan.

27Dia melepaskan dan menyelamatkan, dan Dia membuat tanda-tanda dan mukjizat-mukjizat di langit dan di bumi, Dia yang telah melepaskan Daniel dari cengkeraman singa-singa."

28Dan Daniel menjadi makmur pada zaman pemerintahan Darius, dan pada zaman pemerintahan Koresh, orang Persia itu.



 <<  Daniel 6 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel