Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SB2010]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Tesalonika 1 >> 

Salam (1:1-2)

1Dari Pa’ul, Silwanus, dan Timotius. Kepada jemaah Tesalonika yang ada dalam Allah, Sang Bapa kita, dan dalam Isa Al Masih, Junjungan kita Yang Ilahi.

2Anugerah dan sejahtera dari Allah, Sang Bapa kita, dan dari Isa Al Masih, Junjungan kita Yang Ilahi, menyertai kamu.

Ucapan syukur dan doa (1:3-12)

3Kami patut selalu mengucap syukur kepada Allah karena kamu, hai Saudara-saudara. Memang selayaknyalah demikian, sebab imanmu semakin bertambah-tambah dan kasihmu seorang akan yang lain semakin besar.

4Oleh karena itu, kami bermegah karena kamu di hadapan semua jemaah Allah, atas ketabahan dan imanmu dalam menanggung semua penganiayaan serta kesusahan.

5Semuanya itu menandakan bahwa penghakiman Allah adil, sehingga kamu diperhitungkan layak bagi Kerajaan Allah, sebab karena kerajaan-Nya itulah kamu menderita.

6Sekiranya adil di mata Allah, Ia akan membalas perbuatan orang-orang yang membuat kamu menderita,

7dan Ia akan memberikan kelegaan bagi kamu yang mengalami penderitaan serta bagi kami juga. Hal itu akan terjadi pada waktu Isa, Junjungan kita Yang Ilahi, dinyatakan dari surga dengan seluruh malaikat-Nya yang penuh kekuatan dan dengan api yang menyala-nyala

8untuk menuntut pembalasan atas orang-orang yang tidak mengenal Allah dan atas orang-orang yang bersikap durhaka terhadap Injil Isa, Junjungan kita Yang Ilahi

9Mereka akan menerima hukuman kebinasaan yang kekal serta dijauhkan dari hadirat Allah dan dari kekuasaan-Nya yang mulia,

10yaitu pada saat Ia datang dan dimuliakan oleh seluruh orang suci-Nya, serta dikagumi oleh semua orang yang percaya (termasuk kamu juga karena kamu percaya pada kesaksian yang kami beritakan kepadamu).

11Oleh karena itu, kami selalu berdoa untukmu, supaya Tuhan kita menganggap kamu layak bagi panggilan yang kamu terima dari Dia, dan supaya dengan kuasa-Nya, Ia menyempurnakan segala itikad baikmu serta segala pekerjaan imanmu.

12Dengan demikian, nama Isa, Junjungan kita Yang Ilahi, dimuliakan di dalam dirimu dan kamu pun di dalam Dia, sesuai dengan anugerah Allah dan Isa Al Masih, Junjungan kita Yang Ilahi.



Studi lengkap, silahkan lihat: Alkitab SABDA.
Dengar dan baca Alkitab Karaoke, silahkan kunjungi: Alkitab Karaoke.
Rencana Multimedia Baca Alkitab: BaDeNo.
Studi Alkitab dengan AI: Alkitab GPT.

 <<  2 Tesalonika 1 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Alkitab GPT
Bantuan
Single Panel Single Panel