Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SBDR]     [PL]  [PB] 
 <<  Yehezkiel 28 >> 

1Maka datanglah pula firman Allah kepadaku demikian:

2"Hai anak Adam, katakanlah olehmu kepada raja Tirus: Demikianlah firman Tuhanku Allah: Oleh karena hatimu mengatas-ngatas, serta katamu: Bahwa akulah Allah! Dan aku duduk di atas kursi Allah di tengah-tengah laut padahal engkau manusia juga bukannya Allah sungguhpun engkau telah menetapkan hatimu seperti hati Allah

3bahwa bijaksanamu terlebih dari pada Daniel satu rahasiapun tiada yang terlindung dari padamu

4bahkan oleh bijaksana dan oleh pengertianmu engkau telah beroleh harta dan engkau telah beroleh emas perak dalam khazanahmu

5maka oleh sangat bijaksanamu dan oleh perniagaanmu engkau telah menambahi hartamu dan hatimu mengetas-ngetas oleh sebab hartamu itu, sebab itu demikianlah firman Tuhanku Allah:

6Karena engkau telah menetapkan hatimu seperti hati Allah

7sebab itu Aku akan mendatangkan ke atasmu beberapa orang keluaran yang terlebih hebat dari pada segala bangsa maka sekaliannya akan menghunus pedangnya akan memarang keelokkan bijaksanamu lalu menajiskan cahayamu.

8Maka orang-orang itu akan merendahkan dikau sampai ke kubur dan engkau akan mati seperti kematian orang yang dibunuh di tengah-tengah laut.

9Masakan engkau berkata lagi di hadapan orang yang membunuh akan dia: Bahwa akulah Allah? Melainkan sesungguhnya manusia dan bukannya Allah pada tangan orang yang menikam engkau.

10Maka engkau akan mati seperti kematian orang yang tiada bersunat oleh tangan orang keluaran karena Akulah yang berfirman ini, demikianlah firman Tuhanku Allah."

11Maka datanglah pula firman Allah kepadaku demikian:

12"Hai anak Adam, ratapkanlah biji ratap karena raja Tirus serta berkata kepadanya: Demikianlah firman Tuhanku Allah: Bahwa engkaulah yang menyempurnakan jumlah cukuplah bijaksanamu dan sempurna keelokkanmu.

13Maka engkau telah ada dalam taman Allah yaitu Eden maka engkau ditudungi oleh segala permata yang indah-indah yaitu akik merah dan yakut yang kuning dan itan dan periz dan onam dan yasab dan yakut biru dan zamrud dan batu delima dan emas maka segala maka segala rebana dan bangsimu telah diperbuatkan dalammu sekaliannya telah sedia pada hari engkau telah jadi.

14Maka engkaulah kerub yang diminyakki dan yang menaungi maka Aku telah mendirikan dikau sehingga engkau telah ada di atas gunung Allah yang kudus maka engkau telah berjalan-jalan di antara segala batu yang berapi.

15Maka sempurnalah segala jalanmu dari pada hari engkau telah dijadikan hingga sampai kepada masa kejahatan telah dapati dalamnya.

16Maka oleh banyak perniagaanmu engkau telah dipenuhi dengan aniaya di tengah-tengahmu dan engkau telah berbuat dosa sebab itu Aku telah membangunkan dikau dari atas gunung Allah seperti barang yang najis dan Aku telah menghilangkan dikau, hai kerub, yang menaungi dari antara segala batu yang berapi.

17Maka hatimu telah mengetas-ngetas oleh sebab keelokkanmu dan bijaksanamu telah engkau rusakkan dari sebab jahatmu maka Aku telah menghempaskan dikau ke bumi serta Kutiarapkan dikau di hadapan raja-raja supaya dipandangngnya akan dikau.

18Maka oleh sebab banyak kejahatanmu dalam perniagaanmu yang jahat itu engkau telah menajiskan segala tempat kudusmu sebab itu Aku telah memancarkan suatu api dari tengah-tengahmu yang menghanguskan dikau dan engkau telah kujadikan abu di bumi di hadapan mata segala orang yang melihat engkau.

19Maka segala orang dari pada beberapa bangsa yang mengenal akan dikau kelak tercengang akan dikau maka engkau telah menjadi suatu hebat dan tiada engkau akan ada lagi sampai selama-lamanya."

20Maka datanglah firman Allah kepadaku demikian:

21"Hai anak Adam, halakanlah mukamu kepada Sidon dan bernubuat akan halnya serta berkata:

22Demikianlah firman Tuhanku Allah: Bahwa Akulah lautmu, hai Sidon, dan Aku akan dipermuliakan di tengah-tengahmu maka orang-orang itu akan mengetahui bahwa Akulah Allah setelah sudah Aku memutuskan hukum dalamnya dan Aku dikuduskan dalamnya.

23Karena Aku akan mendatangkan ke atasnya bala sampar dan darahpun tertumpah di lorong-lorongnya maka orang yang tertikam akan rebah di tengah-tengahnya dimakan pedang dari pada segala pihaknya dan sekaliannya akan mengetahui bahwa Akulah Allah.

24Maka bagi kaum bani Israel tiada akan ada lagi duri yang menyucuk atau onak yang menyakiti di antara segala orang yang mengelilingi dia dan yang telah menghinakan dia maka sekaliannya akan mengetahui bahwa Akulah Allah.

25Demikianlah firman Tuhanku Allah: Setelah sudah Aku menghimpunkan kaum bani Israel dari antara segala bangsa yang telah ia dicerai-beraikan kepadanya dan Akupun dikuduskan di antaranya di hadapan mata segala bangsa itu barulah orang-orang itu akan duduk dalam tanahnya sendiri yang telah Kukaruniakan kepada hamba-Ku Yakub.

26Maka sekaliannya akan duduk di sana dengan sejahtera bahkan ia akan membangukan rumah-rumah dan menanam poko anggur serta duduk dengan sejahtera yaitu setelah sudah Aku memutuskan hukum atas segala orang yang menghinakan dia berkeliling dan sekaliannya akan mengetahui bahwa Akulah Tuhannya Allah."



 <<  Yehezkiel 28 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel