Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [VMD]     [PL]  [PB] 
 <<  Maleakhi 2 >> 

Peraturan untuk Imam

1“Hai imam-imam, inilah peraturan untukmu! Dengarkanlah Aku! Perhatikan hal-hal yang Aku katakan! Muliakan nama-Ku!

2Jika kamu tidak menghormati nama-Ku, hal-hal buruk akan terjadi atasmu. Kamu akan mengatakan berkat, namun itu menjadi kutukan. Aku membuat hal-hal buruk terjadi karena kamu tidak menghormati nama-Ku.” Demikian firman TUHAN Yang Mahakuasa.

3“Lihatlah, Aku akan menghukum keturunanmu. Selama hari raya, kamu imam memberikan persembahan kepada-Ku. Kamu mengambil kotoran hewan dan bagian dalam dari hewan yang mati dan melemparkannya, tetapi Aku menyapukan kotoran itu ke mukamu, dan kamu dilemparkan bersama itu.

4Kemudian kamu tahu, mengapa Aku memberikan perintah itu. Aku memberitahukannya kepadamu sehingga perjanjian-Ku dengan orang Lewi terus berlanjut.” Demikian firman TUHAN Yang Mahakuasa.

5TUHAN berkata, “Aku telah membuat perjanjian dengan Lewi. Aku berjanji memberikan hidup dan damai kepadanya dan Aku telah memberikan itu kepadanya. Lewi menghormati Aku dan memuliakan nama-Ku.

6Ia mengajarkan ajaran yang benar dan tidak mengajarkan dusta. Lewi jujur dan mencintai damai. Ia mengikut Aku dan melindungi banyak orang dari hal-hal jahat yang dilakukan mereka.

7Seorang imam tahu tentang ajaran. Orang pergi kepadanya untuk belajar. Imam adalah utusan TUHAN Yang Mahakuasa.

8Kamu imam telah meninggalkan Aku! Kamu memakai ajaran itu membuat orang melakukan yang salah. Kamu telah merusak perjanjian dengan Lewi.” Demikian firman TUHAN Yang Mahakuasa.

9“Kamu tidak hidup menurut jalan yang Kuberikan. Kamu tidak menerima ajaran-Ku, maka Aku membuat kamu tidak berguna, dan orang tidak akan menghormatimu!”

Yehuda Tidak Benar terhadap Allah

10Kita semua mempunyai Bapa yang sama. Allah yang sama menciptakan kita semua. Jadi, mengapa orang menipu saudaranya? Orang itu menunjukkan bahwa mereka tidak menghormati perjanjian yang dibuat Allah bersama nenek moyang kita.

11Orang Yehuda telah menipu Allah. Orang di Israel dan Yerusalem melakukan hal yang menjijikkan. Allah mencintai Bait Tuhan, tetapi orang Yehuda tidak menghormati Bait Kudus TUHAN. Orang-orang Yehuda menyembah dewa orang asing.

12TUHAN akan memindahkan mereka dari keluarga Yehuda. Mereka mungkin membawa pemberian kepada TUHAN, tetapi itu tidak menolong.

13Kamu dapat menangis dan membasahi mezbah TUHAN dengan air mata, tetapi Tuhan tidak menerima pemberianmu. Ia tidak berkenan dengan pemberian yang kamu bawa kepada-Nya.

14Kamu bertanya, “Mengapa pemberian kami tidak diterima Tuhan?” Hal itu terjadi karena TUHAN melihat kejahatan yang kamu lakukan — itulah saksi terhadap kamu. Ia melihat kamu mengkhianati istri yang kamu kawini semasih kamu muda. Dan dia menjadi pendampingmu yang terdekat, dengan dia engkau telah membuat perjanjian nikah.

15Allah menginginkan suami dan istri menjadi satu daging dan satu roh, maka mereka mempunyai anak-anak yang kudus. Jadi, jagalah roh kesatuan. Jangan khianati istrimu. Dialah istrimu sejak kamu masih muda.

16TUHAN, Allah orang Israel mengatakan, “Aku membenci perceraian dan Aku membenci hal-hal yang kejam yang dilakukan orang terhadap istrinya. Jadi, jagalah roh kesatuan. Jangan khianati istrimu.” Demikian firman TUHAN Yang Mahakuasa.

Hari Khusus Penghakiman

17Kamu telah mengajarkan hal-hal yang salah, dan itu membuat TUHAN sangat sedih. Orang melakukan yang jahat, tetapi kamu mengatakan bahwa itu berkenan bagi TUHAN, dan Dia menerima hal itu. Dan kamu mengajarkan bahwa Allah tidak akan menghukum orang yang melakukan yang jahat.



 <<  Maleakhi 2 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Single Panel Single Panel