Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [BSD]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Tesalonika 1 >> 

Kata-kata pertama

1Saudara-saudara orang Kristen di Tesalonika! Surat ini dari kami, Paulus dan Silas bersama Timotius. Kami menulis surat ini untuk kalian yang sudah menjadi umat Allah dan Tuhan Yesus Kristus.

2Kami mengharapkan semoga Allah dan Tuhan Yesus memberikan berkat dan sejahtera kepada kalian.

Hukuman yang akan dijatuhkan pada waktu Yesus datang

3Saudara-saudara yang kami kasihi, kami melihat betapa kalian semakin percaya kepada Kristus. Kalian juga semakin mengasihi satu sama lain. Oleh karena itu, sudah sepatutnyalah kami mengucapkan terima kasih kepada Allah.

4Kami selalu berbicara tentang kalian dengan bangga kepada seluruh jemaat Allah. Kami selalu mengatakan kepada mereka bahwa kalian tetap percaya teguh kepada Kristus, meskipun kalian disiksa dan ditindas.

5Melalui semua itu Allah menunjukkan keadilan-Nya: Kalian yang sudah menderita karena percaya kepada Kristus, akan masuk ke dalam Dunia Baru Allah.

6Allah akan bertindak adil. Ia akan menghukum orang yang telah membuat kalian menderita.

7Sebaliknya, Allah juga akan memberikan kelegaan kepada kalian dan kami yang saat ini menderita. Allah akan memberikannya pada saat Tuhan Yesus turun dari surga. Ia akan memperlihatkan diri-Nya dengan malaikat-malaikat-Nya yang perkasa, dalam api yang menyala-nyala.

8Ia akan menghukum orang yang tidak percaya kepada Allah, dan orang-orang yang selama hidupnya tidak mau taat kepada Kabar Baik tentang Yesus Tuhan kita.

9Orang-orang itu akan dihukum selama-lamanya. Mereka dibuang keluar, jauh dari Tuhan dan dari kuasa-Nya yang agung.

10Hukuman itu akan terjadi ketika Tuhan Yesus datang nanti. Pada waktu itu, seluruh umat-Nya akan mengagungkan Dia. Semua orang yang percaya akan menghormati Dia. Kalian adalah umat Allah itu, karena kalian percaya kepada berita yang sudah kami sampaikan.

11Oleh karena itu, kami selalu mendoakan kalian. Kami memohon kepada Allah agar kalian dapat hidup menurut kemauan-Nya. Itulah maksudnya Allah memanggil kalian. Semoga kuasa Allah menguatkan kalian, untuk melakukan hal yang baik. Kuasa Allah juga akan bersama kalian untuk melakukan pekerjaan yang sempurna karena percaya kepada Kristus.

12Dengan begitu kalian mengagungkan Tuhan kita Yesus dan Dia pun akan mengagungkan kalian sesuai dengan kemurahan Allah dan Tuhan Yesus Kristus.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  2 Tesalonika 1 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel