Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [FAYH]     [PL]  [PB] 
 <<  Hakim-hakim 21 >> 

Orang-orang Benyamin dicarikan istri

1DI Mizpa para pemuka bangsa Israel telah bersumpah untuk tidak menikahkan anak-anak perempuan mereka dengan orang laki-laki dari suku Benyamin.

2Mereka berkumpul di Betel dan duduk di hadapan Allah sampai petang, sambil menangis dengan sangat sedih.

3"Ya TUHAN, Allah Israel," seru mereka, "apa sebabnya sampai terjadi hal seperti ini? Mengapa salah satu suku bangsa kami lenyap?"

4Keesokan harinya mereka bangun pagi-pagi dan mendirikan sebuah mezbah, lalu mempersembahkan kurban bakaran dan kurban pendamaian di atasnya.

5Mereka berkata seorang kepada yang lain, "Mana ada di antara suku bangsa Israel yang tidak mengirimkan wakilnya pada waktu kita mengadakan musyawarah di hadapan TUHAN di Mizpa?" Karena pada waktu itu mereka telah bersepakat dengan bersumpah bahwa siapa tidak mau datang menghadirinya harus dihukum mati.

6Kesedihan yang besar meliputi seluruh bangsa Israel karena suku Benyamin, saudara mereka, hampir punah. "Pada hari ini hampir punah salah satu suku bangsa Israel," kata mereka.

7"Bagaimana kita dapat mencarikan istri bagi orang-orang Benyamin yang masih hidup itu, karena kita sudah bersumpah demi TUHAN bahwa kita tidak akan memberikan anak-anak perempuan kita kepada mereka?"

8Lalu mereka teringat akan sumpah mereka untuk membunuh siapa saja yang tidak mau datang ke Mizpa dan mereka mendapati bahwa dari Yabesy-Gilead tidak ada yang datang.

9(21-8)

10Maka mereka pun mengirimkan dua belas ribu tentara mereka yang paling perkasa untuk membinasakan penduduk Yabesy-Gilead. Semua orang laki-laki, perempuan yang telah bersuami serta anak-anak dibunuh, tetapi anak-anak gadis yang cukup umur untuk dinikahkan dibiarkan hidup. Semuanya ada empat ratus anak gadis, dan mereka dibawa ke perkemahan yang di Silo, di Tanah Kanaan.

11(21-10)

12(21-10)

13Lalu orang Israel mengirim utusan untuk mengadakan perdamaian dengan sisa orang Benyamin yang tinggal sedikit itu di Bukit Batu Rimon.

14Keempat ratus anak gadis itu diberikan kepada mereka untuk dijadikan istri. Suku Benyamin itu pun pulang ke rumah masing-masing. Tetapi jumlah anak-anak gadis itu masih kurang.

15Sungguh menyedihkan keadaan masa itu di Israel karena TUHAN telah membuat perpecahan di antara suku-suku bangsa Israel.

16"Apakah yang harus kita lakukan untuk memperoleh calon-calon istri bagi sisa suku Benyamin, karena semua perempuan dari suku itu sudah mati?" tanya para pemuka bangsa Israel.

17"Kita harus mencari jalan untuk mendapatkan istri bagi mereka, supaya jangan ada suku bangsa Israel yang akan punah sama sekali.

18Tetapi kita tidak dapat memberikan anak-anak perempuan kita sendiri kepada mereka, karena kita sudah bersumpah bahwa orang yang berbuat demikian akan dikutuk oleh Allah."

19Tiba-tiba mereka teringat akan upacara agama yang dirayakan setahun sekali di ladang-ladang di Silo, antara Lebona dan Betel, di sebelah timur jalan dari Betel ke Sikhem.

20Mereka berkata kepada orang-orang Benyamin yang masih belum mendapat istri itu, "Pergilah bersembunyi di kebun-kebun anggur.

21Apabila gadis-gadis dari Silo keluar untuk menari-nari, keluarlah dan tangkaplah masing-masing seorang dan bawalah pulang untuk kaujadikan istrimu!

22Apabila ayah serta saudara laki-laki mereka mengadu kepada kami, maka kami akan berkata kepada mereka, 'Relakanlah putri-putrimu diambil oleh orang-orang Benyamin itu untuk dijadikan istri mereka, karena ketika kami membinasakan Yabesy-Gilead kami tidak memperoleh cukup banyak anak gadis untuk dijadikan istri mereka. Kalian sendiri tidak mungkin memberikan putri kalian karena kalian akan dianggap bersalah.'"

23Maka orang-orang Benyamin itu berbuat seperti yang disarankan kepada mereka. Mereka menculik anak-anak gadis yang ikut dalam upacara keagamaan itu dan melarikan mereka ke tanah pusaka mereka. Lalu mereka membangun kembali kota-kota mereka dan tinggal di situ.

24Maka pulanglah bangsa Israel ke rumahnya masing-masing.

25Pada masa itu di Israel belum ada raja, dan setiap orang berbuat apa saja yang benar menurut pandangannya sendiri.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Hakim-hakim 21 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel