Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [KSKK]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Raja-raja 3 >> 

1Yoram, putra Ahab, mulai memerintah atas Israel di Samaria dalam tahun ke delapan belas Yosafat, raja Yehuda, dan ia memerintah selama due belas tahun.

2Ia melakukan yang tidak berkenan kepada Yahweh, tetapi tidak seperti yang dilakukan bapanya atau ibunya, karena ia menyingkirkan patung Baal yang dibuat bapanya.

3Namun demikian ia tetap melekatkan dirinya pada dosa Yerobeam, putra Nebat, yang telah menjadi dosa Israel, dan tidak berpisah dari padanya.

Ekspedisi Israel dan Yehuda menentang Moab

4Mesa, raja Moab, mempunyai kawanan domba; ia membayar kepada raja Israel seratus ribu ekor anak domba dan seratus ribu ekor domba jantan beserta bulu domba setiap tahun.

5Tetapi ketika Ahab meninggal, raja Moab memberontak melawan raja Israel.

6Pada waktu yang sama, raja Yoram berangkat ke Samaria, untuk mengerahkan seluruh Israel.

7Ia juga menyampaikan pesan kepada Yosafat, raja Yehuda, "Raja Moab telah memberontak melawan aku; apakah engkau mau bergabung" denganku untuk bertempur melawan Moab?" Yosafat menjawab kepadanya, "Aku akan pergi bersamamu, karena engkau dan aku adalah satu; prajurit-prajuritku dan kuda-kudaku berada di bawah perintahmu."

8Yoram bertanya, "Lewat jalan mana kita pergi?" Jawabnya, "Lewat padang gurun Edom."

9Raja Israel, raja Yehuda dan raja Edom telah merambah medan selama tujuh hari, dan tidak ada air untuk para serdadu dan hewan yang mengikuti mereka.

10Maka raja Israel berkata, "Yahweh telah memanggil kita tiga orang raja untuk" diserahkan ke dalam tangan raja Moab."

11Maka Yosafat bertanya, "Tidak adakah nabi Yahweh di sini, yang lewatnya kita bisa memohon petunjuk Yahweh?" Salah seorang dari hamba-hamba raja Israel berkata, "Elisa, putra Safat, ada di sini. Dialah yang menuangkan air ke atas tangan Elie."

12Dan Yosafat setuju, "Memang firman Yahweh datang kepadanya." Maka raja Israel, raja Edom dan dan Yosafat datang kepada Elisa.

13Elisa berkata kepada raja Israel, "Apa hubunganku dengan kalian? Pergilah dan carilah nabi-nabi dari bapamu atau ibumu." Tetapi raja Israel bertanya kepadanya, "Mungkinkah Yahweh telah memanggil kami bertiga untuk diserahkan ke dalam tangan Moab?"

14Jawab Elisa, "Andaikan Yosafat tidak menjadi raja Yehuda sebelum aku, aku bersumpah demi Yahweh Allah bala tentara yang aku abdi, bahwa aku tidak akan melayani engkau atau melihat engkau.

15Sekarang, bawalah ke sini seorang yang memainkan kecapi." Maka ketika pemain musik itu memainkan alat musiknya, tangan Yahweh datang menaungi Elisa

16dan dan ia berkata. "Inilah firman Yahweh: galilah sebanyak mungkin parit dalam lembah ini,

17karena Yahweh berfirman: Kamu tidak akan melihat angin atau hujan, tetapi lembah ini akan terisi dengan air, dan engkau, pasukanmu serta hewan-hewanmu akan minum.

18Ini perkara yang mudah bagi Yahweh, karena ia akan memberikan Moab ke dalam tanganmu.

19Engkau akan menaklukkan kota-kota berbenteng, menebang semua pohon buah, menutup semua mata air, dan menebarkan batu ke dalam ladang-ladangnya yang sudah dibajak."

20Pada pagi hari, di saat membawa korban. air datang dari arah Edom, dan seluruh daerah itu dipenuhi air.

21Orang-orang Moab sudah mengetahui bahwa raja-raja itu datang untuk menyerang mereka, sehingga mereka mengumpulkan semua laki-laki yang sanggup memikul senjata, dan menempatkan mereka di perbatasan.

22Ketika mereka bangun di pagi hari, mereka melihat matahari bersinar di atas air, yang dalam pandangan mereka tampak seperti darah.

23Maka orang-orang Moab itu berkata, "Lihat darah itu; raja-raja itu tentu sudah bersengketa dan saling membunuh. Marilah kita pergi dan mengumpulkan jarahan!"

24Tetapi ketika mereka datang ke perkemahan, orang-orang Israel menghadang, mengalahkan dan membantai mereka. Orang-orang Israel terus mengejar dan memasuki Moab, dan tiap orang melemparkan batu ke atas tanah yang subur sehingga seluruhnya tertutup.

25Mereka menutup mata-mata air dan menebang semua pohon buah. Hanya Kirhareset yang ditinggal tertutup batu, tetapi prajurit-prajurit bersenjatakan ali-ali mengepung kota dan mulai menyerangnya.

26Ketika raja Moab melihat bahwa musuh-musuhnya mulai menang, ia mengumpulkan tujuh ratus serdadu untuk menerobos pertahanan yang ada di hadapan raja Edom. Tetapi mereka tidak berhasil.

27Maka ia mengambil putra pertamanya yang harus menggantikan dia menjadi raja, dan mengorbankannya di atas api yang ada di atas tembok. Orang Israel merasa begitu ngeri sehingga mereka menarik diri dari sana dan kembali ke negerinya.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  2 Raja-raja 3 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel