Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [MILT]     [PL]  [PB] 
 <<  Kejadian 48 >> 

1Dan sesudah itu terjadilah, seseorang berkata kepada Yusuf, "Lihatlah, ayahmu sakit!" Lalu ia membawa kedua anaknya, Manashe dan Efraim bersamanya.

2Dan seseorang memberitahukan kepada Yakub, dan dia berkata, "Lihatlah, anakmu Yusuf datang kepadamu!" Maka Israel segera menguatkan dirinya dan duduk di tempat tidurnya.

3Dan berkatalah Yakub kepada Yusuf, "Allah Yang Mahakuasa (El-Shadday - 0410) 7706 telah menampakkan diri kepadaku di Lus, di tanah Kanaan, dan memberkati aku,

4dan berfirman kepadaku: Lihatlah, Aku akan membuat engkau beranak cucu dan melipatgandakan engkau dan menganugerahi engkau menjadi himpunan bangsa-bangsa dan Aku akan memberikan tanah ini kepada keturunan sesudah engkau sebagai milik selama-lamanya.

5Dan sekarang, kedua anakmu yang lahir bagimu di tanah Mesir sebelum kedatanganku kepadamu di Mesir, mereka adalah milikku, yaitu Efraim dan Manashe sama seperti Ruben dan Simeon, mereka adalah milikku.

6Dan keturunanmu yang engkau peranakkan sesudah mereka adalah milikmu, mereka akan disebut berdasarkan nama saudara-saudara mereka di dalam warisan mereka.

7Dan aku, pada saat kedatanganku dari Padan, Rahel telah meninggal di sisiku, di tanah Kanaan, ketika masih berjarak cukup jauh menuju Efrata, dan aku telah menguburkan dia di sana, di jalan ke Efrata, yaitu Betlehem."

8Dan Israel melihat anak-anak Yusuf, dan dia berkata, "Siapakah ini?"

9Dan Yusuf berkata kepada ayahnya, "Mereka anak-anakku yang telah Allah (Elohim - 0430) berikan kepadaku di sini." Maka berkatalah dia, "Sekarang, bawalah mereka kepadaku supaya aku memberkati mereka."

10Adapun mata Israel telah kabur karena tuanya, dia tidak dapat melihat. Lalu ia mendekatkan mereka kepadanya, dan dia mencium mereka dan memeluk mereka.

11Dan berkatalah Israel kepada Yusuf, "Aku tidak pernah berpikir untuk melihat mukamu, tetapi lihatlah, Allah (Elohim - 0430) telah menunjukkan kepadaku keturunanmu juga."

12Lalu Yusuf mendorong mereka ke depan menjauh dari lututnya dan dia bersujud dengan mukanya ke tanah.

13Dan Yusuf membawa keduanya: Efraim di tangan kanannya pada sebelah kiri Israel, dan Manashe di tangan kirinya pada sebelah kanan Israel, dan dia mendekatkannya kepadanya.

14Tetapi Israel mengulurkan tangan kanannya dan menumpangkannya di atas kepala Efraim, meskipun dia yang muda, dan dengan tangan kirinya di atas kepala Manashe, dia telah menyilangkan tangannya, karena Manashe yang sulung.

15Dan dia memberkati Yusuf dan berkata, "Allah (Elohim - 0430) yang di hadapan-Nya leluhurku Abraham dan Ishak menjalani kehidupan, Allah (Elohim - 0430) yang memelihara aku selama hidupku sampai hari ini,

16Malaikat yang telah melepaskan aku dari segala bahaya, biarlah Dia memberkati anak-anak muda ini, dan biarlah namaku dan nama leluhurku Abraham dan Ishak disebut di antara mereka, dan biarlah mereka bertambah-tambah sebagai kumpulan orang banyak di tengah-tengah negeri ini."

17Ketika Yusuf melihat bahwa ayahnya meletakkan tangan kanannya di atas kepala Efraim, dan hal itu tidak baik di matanya, maka dia menggenggam tangan ayahnya untuk memindahkannya dari atas kepala Efraim ke atas kepala Manashe.

18Dan Yusuf berkata kepada ayahnya, "Janganlah demikian ayahku, karena inilah yang sulung, tumpangkanlah tangan kananmu di atas kepalanya."

19Tetapi ayahnya menolak dan berkata, "Aku tahu, anakku, aku tahu, ia juga akan menjadi suatu bangsa dan dia juga akan menjadi besar, namun demikian, saudaranya yang muda akan menjadi lebih besar daripadanya, dan keturunannya akan menjadi banyak bangsa."

20Dan, dia memberkati mereka pada hari itu, dengan mengatakan, "Olehmu Israel akan memberkati dengan berkata: Biarlah Allah (Elohim - 0430) menempatkan engkau seperti Efraim dan seperti Manashe!" Dan dia menempatkan Efraim di depan Manashe.

21Dan Israel berkata kepada Yusuf, "Lihatlah, aku hampir meninggal, tetapi Allah (Elohim - 0430) ada bersama kamu dan akan membawa kamu kembali ke negeri leluhurmu.

22Dan aku telah memberikan kepadamu satu bagian di atas saudara-saudaramu, yang telah aku rampas dengan pedang dan busurku dari tangan orang-orang Amori."


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Kejadian 48 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel