Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SBDR]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Tawarikh 15 >> 

1Maka datanglah Ruh Allah atas Azarya bin Oded.

2Lalu keluarlah ia hendak bertemu dengan Asa maka katanya kepadanya: "Dengarlah olehmu akan daku, ya Asa dan segala orang Yehuda dan orang Benyamin bahwa Allah adalah menyertai kamu selagi kamu menyertai Dia dan jikalau kamu mencari Dia niscaya kamu mendapati Dia tetapi jikalau kamu meninggalkan Dia niscaya kamupun ditinggalkannya.

3Telah beberapa lamanya orang Israel tiada padanya Tuhan yang benar dan tiada padanya imam yang mengajar dia dan tiada padanya Toret itu

4tetapi apabila orang-orang itu telah berpaling kepada Allah Tuhan orang Israel itu dalam hal kesusahannya dan dicarinya akan Dia barulah didapatinya.

5Maka pada masa itu baik orang yang keluar baik orang yang masuk tiadalah sejahtera melainkan kacau yang besar telah berlaku atas segala orang isi tanah-tanah itu.

6Maka hancurlah sekaliannya bangsa melawan bangsa dan negri melawan negri karena dikejutkan Allah akan dia dengan segala jenis kesusahan.

7Tetapi hendaklah kamu tetap dan tanganmu jangan lemah karena pekerjaanmu itu ada pahalanya."

8Setelah didengar Asa akan segala perkataan dan nubuat nabi Oded ini maka ditetapkannya hatinya dibuangkannya segala kebencian itu dari seluruh tanah Yehuda dan Benyamin dan dari dalam segala negri di tanah bukit Efraim yang telah diambilnya itu maka dibanyakinya tempat kurban Allah yang di hadapan serambi rumah Allah.

9Maka dikerahkan baginda segala orang Yehuda dan orang Benyamin dan segala orang yang menumpang sertanya dari Efraim dan Manasye dan dari Simeon karena dari antara orang Israel banyaklah yang jatuh kepadanya apabila dilihatnya akan hal Tuhannya Allah ada menyertai baginda.

10Maka berhimpunlah sekaliannya itu ke Yerusalem pada bulan yang ketiga dalam tahun yang kelima belas dari pada kerajaan Asa.

11Maka pada hari itu diperbanyakkanyalah bagi Allah dari pada segala rampasan yang telah dibawanya itu yaitu lembu tujuh ratus ekor dan domba tujuh ribu ekor.

12Maka sekaliannya masuklah perjanjian hendak mencari Allah Tuhan segala nenek moyangnya itu dengan sebulat-bulat hatinya dan dengan segenap jiwanya

13dan lagi barangsiapa yang tidak mau mencari Allah Tuhan orang Israel itu tak dapat tidak ia akan dihukum bunuh baik kecil baik besar baik laki-laki baik perempuan.

14Maka sekaliannyapun bersumpah setia kepada Allah dengan nyaring suaranya dan dengan sorak dan dengan bunyi serui dan nafiri.

15Maka bersukacitalah segala orang Yehuda sebab sumpah itu karena dengan sebulat-bulat hatinya orang-orang itu bersumpah setia serta dicarinya akan Allah dengan segenap niat hatinya maka didapatinya akan Allah lalu dikaruniakan Allah kepadanya sentosa berkeliling.

16Dan lagi akan Maakha, bunda raja Asa itu, dipecatkan baginda dari pada pangkat permaisuri sebab diperbuat bagi Asyera suatu patung yang kebencian maka oleh Asa ditebangnya patungnya itu dihancurkannya lalu dibakarnya di tepi anak sungai Kidron.

17Dalam pada itupun segala tempat yang tinggi-tinggi tiadalah dibuangnya dari antara orang Israel tetapi tulus juga hati Asa itu sepanjang umurnya.

18Maka dibawanya masuk ke dalam rumah Allah segala sesuatu yang telah dikuduskan oleh ayahanda baginda dan segala yang telah dikuduskan oleh baginda sendiri dari pada perak dan emas dan beberapa perkakas.

19Maka tiadalah lagi peperangan sampai kepada tahun yang ketiga puluh lima dari pada kerajaan Asa.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  2 Tawarikh 15 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel