Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SBDR]     [PL]  [PB] 
 <<  Matius 12 >> 

1Adapun pada masa itu berjalanlah 'Isa melalui ladang pada hari perhentian; maka laparlah murid-muridnya, lalu mulai memetik tangkai gandum, serta memakan dia.

2Maka akan hal itu dilihat oleh seorang Parisi, lalu katanya kepada 'Isa, "Tengoklah, murid-muridmu berbuat yang tiada halal diperbuat orang pada hari perhentian."

3Maka berkatalah ia padanya, "Belumkah kamu membaca dari hal perbuatan Daud, tatkala ia kelaparan, dan orang-orang yang sertanya pun;

4pada hal ia telah masuk kedalam rumah Allah, lalu dimakannya roti persembahan, yang tiada halal dimakan olehnya atau oleh orang-orang yang sertanya, melainkan oleh imam-imam sahaja?

5Atau belumkah kamu membaca dalam taurit, bahwa pada hari perhentian itu imam-imam dalam kabah melanggar hukum hari perhentian dengan tiada bersalah?

6Tetapi aku berkata padamu, bahwa adalah disini seorang yang lebih besar dari pada ka'bah itu.

7Tetapi jikalau kamu sudah tahu akan arti perkataan ini, yaitu, 'Yang kukehendaki kasihan, bukannya persembahan,' niscaya tiadalah kamu menyalahkan orang yang tiada bersalah.

8Karena dalam hal hari perhentian itu, Anak-manusialah tuannya."

9Maka undurlah ia dari sana, lalu masuk kedalam rumah tempat sembahyang orang-orang itu:

10maka adalah disana seorang yang mati sebelah tangannya. Maka sebab mereka itu hendak menuduh 'Isa, lalu ditanyanya kepadanya, "Halalkah menyembuhkan orang pada hari perhentian?"

11Maka berkatalah ia padanya, "Jikalau barang seorang diantara kamu memelihara seekor domba, lalu domba itu jatuh kedalam lubang pada hari perhentian, bukankah dicapainya dan dinaikkannya akan dia?

12Betapa lagi manusia yang terlebih indah adanya dari pada seekor domba itu! Sebab itu halallah berbuat baik pada hari perhentian."

13Kemudian berkatalah ia pada orang itu, "Unjurkan tanganmu." Maka diunjurkannya, lalu sembuhlah tangan itu, menjadi baik pula seperti tangan sebelahnya.

14Maka keluarlah orang Parisi itu bermupakat hendak melawan 'Isa, bagaimanakah dapat membinasakan dia.

15Tetapi diketahui oleh 'Isa akan hal itu, lalu undurlah ia dari sana: (12-15b) maka banyaklah orang mengikut dia; lalu disembuhkannya semuanya,

16serta dipesannya kepadanya jangan dimasyhurkannya akan dia:

17supaya dibenarkan perkataan nabi Yesyaya, katanya,

18"Inilah hamba pilihanku, Yaitu kekasihku yang berkenan kepada hatiku: Maka aku akan membubuh Rohku didalamnya, Dan ia akan mekhabarkan hukum kepada segala bangsa orang.

19Maka tiada ia bertengkar atau berteriak, Dan suaranya tiada didengar orang dijalan-jalan.

20Maka buluh yang terpecah tiada diputuskannya, Dan sumbu yang lagi berasap itu pun tiada dipadamkannya, Sehingga hukum itu dikeluarkannya sampai beroleh kemenangan,

21Dan segala bangsa orang akan harap kepada namanya."

22Adapun pada waktu itu dibawa oranglah kepada 'Isa seorang yang dirasuk jin, yaitu buta dan bisu; maka disembuhkannya akan dia, sehingga orang yang bisu itu bertutur serta melihat.

23Maka tercenganglah orang banyak itu, serta berkata, "Bukankah yaini anak Daud itu?"

24Tetapi orang-orang Parisi menengar yang demikian, lalu berkata, "Bahwa orang ini membuangkan jin hanya oleh kuasa Baalzebul penghulu jin juga."

25Maka diketahui oleh 'Isa akan pikiran mereka itu, lalu berkatalah ia kepadanya, "Bahwa tiap-tiap kerajaan yang berselisih sama sendirinya, yaitu menjadi sunyi; dan tiap-tiap negeri atau rumah yang berselisih sama sendirinya, yaitu tiada kekal adanya;

26dan jikalau setan itu membuangkan setan, ia pun berselisih sama sendirinya; maka bagaimanakah kerajaanya boleh kekal?

27Dan lagi jikalau aku membuangkan jin oleh kuasa Baalzebul, maka oleh kuasa siapakah pula anak-anakmu membuangkan dia? Sebab itu ialah akan menjadi hakim bagimu,

28Tetapi jikalau aku membuangkan jin oleh kuasa Roh Allah, niscaya kerajaan Allah sudah datang kepada kamu.

29Maka bagaimanakah boleh orang masuk kedalam rumah orang yang kuat, serta merampas hartanya, kalau sebelum diikatnya orang yang kuat itu dahulu? baharulah boleh rumahnya itu dirampas.

30Maka orang yang tiada beserta dengan aku, ialah melawan aku; dan orang yang tiada mengumpulkan serta dengan aku, ialah mencerai-beraikan.

31Maka sebab itu aku padamu, bahwa segala dosa orang dan hujatannya pun akan diampuni; tetapi hujat akan Roh itu tiada akan diampuni.

32Maka barang siapa mengatakan perkataan yang melawan Anak-manusia, yaitulah akan diampuni; tetapi barang siapa yang mengatakan perkataan yang melawan Rohu'lkudus, yaitu tiada akan diampuni, baik pada zaman ini, baik pada zaman yang akan datang kelak.

33Maka jadikanlah pohon kayu itu baik, serta buahnya pun baik; atau jadikanlah pohon kayu itu jahat juga: karena pohon kayu itu dapat dikenal orang dari sebab buahnya.

34Hai bangsa ular, bagaimanakah kamu yang jahat ini boleh mengatakan perkara yang baik? karena mulutlah mengatakan perkara-perkara yang melimpah dalam hati.

35Adapun orang yang baik mengeluarkan perkara yang baik dari pada bendanya yang baik; dan orang jahat mengeluarkan perkara yang jahat dari pada bendanya yang jahat.

36Maka aku berkata padamu, bahwa pada hari kiamat kelak orang akan memberi jawab dari hal tiap-tiap perkataan yang sia-sia yang sudah dikatakannya.

37Karena dari sebab perkataanmu engkau akan dibenarkan, dan dari sebab perkataanmu engkau akan disalahkan."

38Maka pada ketika itu adalah beberapa orang katib dan orang Parisi menjawab, katanya, "Hai guru, kami hendak melihat 'alamat dari padamu."

39Tetapi jawab 'Isa, serta berkata padanya, "Adapun orang zaman yang jahat dan yang berzinah ini hendak mencari 'alamat; maka tiadalah akan diberi 'alamat padanya, melainkan 'alamat nabi Yunus:

40karena seperti Yunus didalam perut ikan yang besar tiga hari tiga malam lamanya; begitu juga Anak-manusia dalam hati bumi kelak tiga hari tiga malam juga lamanya.

41Maka orang negeri Niniwe akan berbangkit pada hari kiamat serta dengan orang zaman ini dan menyalahkan dia: karena mereka itu sudah bertobat sebab pengajaran Junus; maka disini ada seorang yang terlebih besar dari pada Yunus.

42Maka puteri dari tanah sebelah selatan itu akan berbangkit pada hari kiamat serta dengan orang zaman ini dan menyalahkan dia: karena puteri itu datang dari hujung bumi hendak menengar bijaksana Suleman; maka disini ada seorang yang lebih besar dari pada Suleman.

43Tetapi apabila jin yang najis sudah keluar dari pada orang, maka dijalaninya tempat yang tiada berair serta mencari perhentian, tiada juga didapatinya.

44Lalu katanya, 'Aku hendak pulang kerumahku, yaitu tempat yang telah aku keluar dari padanya itu;'maka datanglah ia, didapatinya tempat itu kosong, dan tersapu, lagi terhias.

45Kemudian pergilah ia mengambil tujuh orang jin yang lain pula serta dengan dirinya, yang lebih jahat dari pada dirinya sendiri, lalu masuklah ia diam disitu; maka hal orang yang dimasukinya itu akhirnya terlebih jahat lagi dari pada mulanya. Maka demikian pula akan jadi kelak pada orang zaman yang jahat ini."

46Adapun antara 'Isa lagi bertutur dengan orang banyak itu, adalah ibunya dan saudara-saudaranya berdiri diluar hendak bertutur dengan dia.

47Maka kata seorang padanya, "Tengok, itulah ibu dan saudara-saudara tuan pun berdiri diluar, hendak bertutur dengan tuan."

48Maka jawab 'Isa kepada orang yang berkata itu, "Bahwa siapakah ibuku? dan siapakah saudara-saudaraku?"

49Lalu diunjukkannya tangannya kepada murid-muridnya, serta berkata, "Tengok, inilah ibuku dan saudara-saudaraku.

50Karena barang siapa yang berbuat kehendak Bapaku yang disurga, ialah saudaraku laki-laki, dan saudaraku perempuan, dan ibuku adanya."


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Matius 12 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel