Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [VMD]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Samuel 17 >> 

Nasihat Ahitofel tentang Daud

1Ahitofel juga berkata kepada Absalom, “Perkenankanlah aku memilih 12.000 orang, maka aku berangkat mengejar Daud malam ini.

2Aku akan menangkapnya ketika dia sedang lelah dan lemah. Aku mengancamnya sehingga seluruh rakyat yang ada bersama dia melarikan diri, tetapi hanya Raja Daud yang akan kubunuh.

3Rakyat yang masih ada di sana kubawa kembali kepadamu. Jika Daud mati, semua orang akan kembali dalam damai.”

4Rencana seperti itu tampaknya baik bagi Absalom dan semua pemimpin Israel.

5Namun, Absalom mengatakan, “Panggil Husai orang Arki itu, aku ingin juga mendengar pendapatnya.”

Husai Merusak Nasihat Ahitofel

6Ketika Husai datang menghadap, Absalom berkata kepadanya, “Ahitofel memberikan nasihat kepadaku, apakah itu baik untuk dilaksanakan? Jika tidak, berikan pendapatmu kepadaku.”

7Husai menjawab, “Kali ini nasihat Ahitofel tidak begitu baik.”

8Kemudian ditambahkannya, “Engkau juga tahu Tuanku Raja bahwa ayahmu beserta pasukannya adalah pejuang yang gagah perkasa. Mereka itu sama seperti beruang liar yang mengamuk jika ada yang mencuri anaknya. Di samping itu ayahmu adalah juga seorang prajurit sejati, dia tidak tidur bersama pasukannya.

9Bahkan saat ini dia sedang bersembunyi dalam sebuah gua atau tempat lainnya. Jika ayahmu yang menyerang pertama-tama dan ada yang mati di pihak Tuanku dan hal itu terdengar oleh siapa pun, maka mereka menyiarkan berita bahwa pengikut-pengikut Absalom menderita kekalahan.

10Akibatnya, meskipun ada tentara yang gagah berani seperti seekor singa, dia akan kecil hati ketakutan, karena seluruh Israel sudah maklum bahwa ayahmu seorang pejuang yang kuat dan pasukan yang bersama dia terdiri dari orang yang gagah perkasa.

11Inilah nasihatku, ‘Perintahkanlah supaya seluruh orang Israel mulai dari Dan sampai Bersyeba berkumpul untuk Tuanku Raja. Mereka seperti pasir di tepi laut banyaknya dan Tuanku Raja harus turut memimpin mereka maju bertempur ke medan perang.

12Pada saat kita menyergap Daud di tempat persembunyiannya, kita menyerangnya dengan cukup banyak orang seperti embun jatuh ke bumi. Kita dapat membunuh Daud serta pasukannya, tidak seorang pun dapat luput.

13Dan jika dia mengundurkan diri masuk ke dalam kota, semua orang Israel akan membawa tali, dan mengikat kota itu untuk ditarik ke dalam lembah, sehingga tidak ada satu batu kecil pun yang tersisa.’”

14Absalom dan semua pimpinan orang Israel mengatakan, “Nasihat Husai lebih baik daripada nasihat Ahitofel.” Sebenarnya nasihat Ahitofel baik, tetapi mereka mengatakan itu, karena TUHAN telah memutuskan membuat nasihatnya itu menjadi sia-sia. Ia melakukan itu untuk menghukum Absalom.

Husai Memperingatkan Daud

15Husai memberitahukan kepada Imam Zadok dan Imam Abyatar semua nasihat yang diuraikan oleh Ahitofel kepada Absalom, tetapi ia juga menjelaskan segala hal yang dinasihatkannya kepada Absalom.

16Katanya, “Kirimlah cepat berita ini kepada Daud. Sampaikan kepadanya agar malam ini jangan menginap di tempat yang dipakai orang untuk penyeberangan ke padang gurun. Katakan kepadanya supaya Daud segera menyeberangi Sungai Yordan. Jika dia menyeberangi sungai, raja dan semua orangnya tidak akan tertangkap.”

17Anak-anak imam, Yonatan dan Ahimaas, menunggu di En-Rogel. Mereka tidak mau ada yang melihat mereka memasuki kota itu, maka seorang hamba perempuan datang membawa kabar kepada mereka. Kemudian mereka melaporkan hal itu kepada Raja Daud.

18Namun, seorang pemuda melihat Yonatan dan Ahimaas dan memberitahukannya kepada Absalom. Mereka berdua melarikan diri dengan segera dan tiba di rumah orang di Bahurim. Orang itu memiliki sebuah sumur di halaman rumahnya. Yonatan dan Ahimaas masuk ke dalam sumur itu bersembunyi.

19Istri pemilik rumah itu membentangkan sehelai kain seprei di atas sumur itu dan menyerakkan jerami di atasnya sehingga tidak seorang pun mengetahui bahwa ada yang bersembunyi di sana.

20Kemudian tibalah orang Absalom di rumah perempuan itu dan bertanya, “Di mana Ahimaas dan Yonatan?” “Mereka telah menyeberangi sungai itu,” kata perempuan pemilik rumah. Orang itu melanjutkan pencarian, tetapi karena tidak menemukan apa-apa, mereka kembali ke Yerusalem.

21Setelah hamba-hamba Absalom pergi, keluarlah Yonatan dan Ahimaas dari sumur dan langsung melapor kepada Daud, katanya, “Cepat, pergi menyeberangi sungai karena Ahitofel telah merencanakan sesuatu terhadap engkau.”

22Kemudian Daud dan para pengikutnya menyeberangi Sungai Yordan. Sesudah matahari terbit semua pengikut Daud sudah menyeberangi sungai itu. Tidak ada yang tinggal di sana.

Ahitofel Bunuh Diri

23Ketika Ahitofel melihat bahwa nasihatnya tidak ditanggapi oleh orang Israel, ia memasang pelana di atas keledainya dan pulang ke rumahnya. Dia terlebih dahulu mengatur semua urusan keluarganya lalu digantungkannya dirinya. Dia mati dan kemudian dikuburkan dalam kuburan ayahnya.

Absalom Menyeberangi Sungai Yordan

24Daud tiba di Mahanaim. Absalom dan para pengikutnya dari Israel menyeberangi Sungai Yordan.

25Absalom mengangkat Amasa menjadi komandan tentara menggantikan Yoab. Amasa ialah anak seorang Ismael bernama Yitra yang menikah dengan Abigail. Abigail anak Nahas saudara perempuan Zeruya, ibu Yoab.

26Absalom dan orang Israel berkemah di tanah Gilead.

Sobi, Makir, dan Barzilai

27Ketika Daud tiba di Mahanaim, bertemulah dia dengan Sobi anak Nahas dari Raba kota suku Amon, Makir anak Amiel dari Lo-Debar, dan Barzilai orang Gilead dari Rogelim. Mereka bertiga membawa

28tempat tidur, mangkuk-mangkuk, dan alat dapur lainnya. Mereka juga membawa gandum, bahan minuman bir, tepung terigu, gandum yang dipanggang, kacang-kacangan, kacang hijau, benih kering,

29madu, mentega, domba, dan keju dari susu sapi. Semuanya itu untuk Daud dan rombongannya karena menurut mereka, “Rakyat itu sudah lapar, haus, dan lelah di padang gurun.”


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  2 Samuel 17 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel