Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [ENDE]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Raja-raja 14 >> 

VI KEDUA KERADJAAN SAMPAI PEREBUTAN SJOMRON Pemerintahan Amas-ja di Juda

1Dalam tahun kedua Joasj, putera Joahaz, radja Israil, maka Amas-ja, putera Joasj, mendjadi radja Juda.

2Ia berusia duapuluh lima tahun, ketika ia naik tachta, dan ia meradja di Jerusjalem selama duapuluh sembilan tahun. Ibunja bernama Jo'adan dan berasal dari Jerusjalem.

3Ia membuat apa jang lurus dalam pandangan Jahwe, meskipun tidak seperti Dawud, mojangnja. Dalam segala2nja ia berbuat seperti Joasj, ajahnja, telah berbuat.

4Hanjalah bukit angkar tidak didjauhkan. Rakjat masih djua mempersembahkan kurban dan membakar dupa diatas bukit2 angkar.

5Segera setelah keradjaan teguh dalam tangannja, ia lalu memukul pendjawat2nja, jang sudah membunuh ajahanda.

6Tetapi ia tidak membunuh anak2 para pembunuh, sesuai dengan apa jang tertulis dalam kitab Taurat Musa, dalam mana Jahwe telah memerintahkan: "Bapak tidak boleh dibunuh karena anaknja dan anak tidak boleh dibunuh karena bapaknja, melainkan orang masing2 hendaknja dibunuh melulu karena dosanja sendiri".

7Dia itulah jang memukul Edom dalam Lembah Garam, sepuluh ribu orang djumlahnja, dan jang dengan menggempurnja merebut Sela, jang diberinja nama Jokteel sampai dewasa ini.

8Pada waktu itu Amas-ja mengutus pesuruh kepada Joasj, putera Jehu, radja Israil, dengan pesan ini: "Mari kita berhadapan muka!"

9Tetapi Joasj, radja Israil, mengirim djawaban ini kepada Amas-ja, radja Juda, "Dedurian di Libanon menjampaikan tuntutan ini kepada pohon aras di Libanon: 'Berikanlah puterimu kepada puteraku akan isterinja'. Tetapi margasatwa Libanon berlalu dan meng-indjak2 dedurian itu.

10Barusan sadja anda memukul Edom dengan hebat, maka hati anda meninggi. Nikmatilah kemuliaanmu dan tinggal dirumah sadja! Untuk apa gerangan anda mau me-mantjing2kan bentjana anda dan mau djatuh binasa, anda serta Juda, rakjat anda?"

11Tetapi Amas-ja tidak mau mendengar. Maka naiklah Joasj, radja Israil dan ia serta Amas-ja berhadapan muka didekat Bet-Sjemesj.

12Juda dialahkan oleh Israil dan mereka lari, masing2 kekemahnja.

13Didekat Bet-Sjemesj itu Joasj, radja Israil, menangkap Amas-ja, radja Juda, putera Joasj putera Ahazjahu, lalu membawanja ke Jerusjalem. Ia meretas tembok Jerusjalem mulai dari pintu-gerbang Efraim sampai kepintu-gerbang Pendjuru, empat ratus hasta pandjangnja.

14Iapun mengambil emas dan perak serta segala perabotan, jang terdapat didalam Rumah Jahwe dan didalam chazanah istana, dan lagi beberapa orang sandera, lalu pulang ke Sjomron.

15Lain2nja dari kisah Joasj dan segala sesuatu jang telah diperbuatnja serta perkasaannja, bagaimana ia bertempur dengan Amas-ja, radja Juda, bukankah kesemuanja itu tertulis dalam kitab tawarich radja2 Israil?

16Joasj berbaring serta nenek-mojangnja dan dimakamkan di Sjomron serta radja2 Israil. Jerobe'am, puteranja, mendjadi radja akan gantinja.

17Amas-ja, putera Joasj, radja Juda, masih hidup limabelas tahun lamanja, setelah Joasj, putera Joahaz, radja Israil mangkat.

18Lain2nja dari kisah Amas-ja, bukankah kesemuanja itu tertulis dalam kitab tawarich radja2 Juda?

19Di Jerusjalem orang bersepakat terhadap Amas-ja dan ia lari ke Lakisj. Tetapi orang menjuruh kedjar dia sampai ke Lakisj dan disana ia dibunuh.

20Dengan kuda ia diangkut ke Jerusjalem dan dimakamkan serta nenek-mojangnja di Kota Dawud.

21Seluruh rakjat Juda lalu memilih 'Azarja, jang baru berusia enambelas tahun, dan meradjakan dia akan ganti Amas-ja, ajahnja.

22Dia itulah jang membangun kembali Elat dan mengembalikannja kepada Juda, sesudah radja berbaring serta nenek-mojangnja.

23Dalam tahun kelimabelas Amas-ja, putera Joasj, radja Juda, maka Jerobe'am, putera Joasj, mendjadi radja di Sjomron selama empatpuluh satu tahun.

24Ia membuat apa jang durdjana dalam pandangan Jahwe dan ia tidak mendjauhkan segala dosa Jerobe'am bin Nebat, jang telah diperbuat Israil atas budjukannja.

25Dia itulah jang memulihkan djadjahan Israil, dari djalan masuk ke Hamat sampai ke Laut 'Araba, sesuai dengan sabda Jahwe, Allah Israil, jang telah dikatakanNja dengan perantaraan hambaNja, jakni nabi Jona bin Amitai, jang berasal dari Gat-Hefer.

26Sebab Jahwe telah melihat kemalangan Israil jang sangat pahit itu, karena tiada lagi budak maupun orang merdeka dan tak seorangpun menolong Israil.

27Dan lagi Jahwe belum mengambil keputusan akan menghapus nama Israil dari bawah langit. Tetapi Ia menolongnja dengan perantaraan Jerobe'am, putera Joasj.

28Lain2nja dari kisah Jerobe'am dan segala sesuatu jang telah diperbuatnja serta perkasaannja, bagaimana ia bertempur, bukankah kesemuanja itu tertulis dalam kitab tawarich radja2 Israil?

29(14-28) Jerobe'am berbaring serta nenek-mojangnja (dan dimakamkan di Sjomron) serta radja2 Israil. Zekarja, puteranja mendjadi radja akan gantinja.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  2 Raja-raja 14 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel