Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [BIS]     [PL]  [PB] 
 <<  Zakharia 13 >> 

1 TUHAN Yang Mahakuasa berkata, "Pada hari itu akan memancar sebuah mata air untuk menyucikan keturunan Daud dan penduduk Yerusalem dari dosa dan penyembahan berhala yang telah mereka lakukan.

2 Pada hari itu akan Kuhapus nama berhala-berhala dari tanah ini, sehingga tak seorang pun masih mengingatnya. Semua orang yang mengaku dirinya nabi akan Kuusir beserta mereka yang kerasukan roh yang curang.

3 Dan apabila masih ada orang yang mengatakan bahwa dia menyampaikan pesan, ayah ibunya sendiri akan mengatakan kepadanya bahwa ia harus dihukum mati, sebab yang diucapkannya ialah dusta. Jika ia tetap mengaku dirinya sebagai nabi juga, ia akan ditikam sampai mati oleh ayah dan ibunya sendiri.

4 Pada hari itu, para nabi akan merasa malu untuk bertindak seperti nabi. Mereka tak akan memakai pakaian nabi untuk menipu dan membanggakan penglihatan-penglihatannya.

5 Sebaliknya, mereka akan berkata, 'Aku bukan nabi. Aku hanya seorang petani yang bekerja di ladang seumur hidup.'

6 Dan jika orang bertanya kepadanya, 'Luka apa yang ada di dadamu itu?', ia akan menjawab, 'Aku kena luka itu di rumah temanku.'"

Perintah untuk membunuh gembala yang diutus Allah

7 TUHAN Yang Mahakuasa berkata, "Bangkitlah, hai pedang, dan seranglah gembala yang bekerja bagi-Ku! Bunuhlah dia, maka domba-domba akan tercerai-berai. Aku akan menyerang umat-Ku,

8 dan di seluruh negeri dua pertiga dari penduduknya akan tewas.

9 Hanya sepertiganya akan selamat. Dan mereka itu akan Kusucikan seperti perak yang dimurnikan oleh api. Mereka akan Kuuji seperti orang menguji emas. Lalu mereka akan berdoa kepada-Ku, dan Aku akan menjawab mereka. Aku akan mengatakan kepada mereka bahwa mereka adalah umat-Ku, dan mereka pun akan mengaku bahwa Akulah TUHAN Allah mereka."


  Share Facebook  |  Share Twitter

Studi lengkap, silahkan lihat: Alkitab SABDA.
Dengar dan baca Alkitab Karaoke, silahkan kunjungi: Alkitab Karaoke.
Rencana Multimedia Baca Alkitab: BaDeNo.

 <<  Zakharia 13 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel