Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [KSKK]     [PL]  [PB] 
 <<  2 Korintus 3 >> 

Martabat luhur para pelayan Kristus

1Adakah sekarang aku hendak memuji diri lagi? Atau perlukah aku membawa surat pujian kepadamu, seperti yang telah dilakukan oleh beberapa orang; atau haruskah aku meminta surat-surat yang demikian dari padamu?

2Kamulah surat pujian itu, yang tertulis di dalam hati kami, tetapi yang dapat dibaca dan dipahami oleh semua orang.

3Sungguh, siapakah yang dapat menyangkal bahwa kamu adalah surat Kristus yang ditulis oleh pelayanan kami, bukan dengan tinta tetapi dengan Roh Allah yang hidup; yang tidak digurat pada lempeng-lempeng batu, tetapi pada hati dari daging.

4Demikian besarlah pengharapan kami pada Allah, oleh Kristus.

5Kami tidak berani beranggapan bahwa dengan kekuatan sendiri kami mampu melaksanakan sesuatu karya; kami sadar, bahwa kemampuan kami berasal dari Allah.

6Ia telah membuat kami mampu menjadi pelayan sebuah perjanjian baru, yang tidak lagi tergantung dari hukum yang tertulis, tetapi dari Roh. Hukum tertulis membunuh, sedang Roh memberikan hidup.

7Sekalipun pelayanan hukum Taurat yang tergurat pada batu membawa kematian, namun diliputi kemuliaan, karena orang-orang Israel tidak dapat memandang wajah Musa karena sinar cahaya pada wajahnya, yang kemudian menjadi pudar kembali.

8Betapa lebih mulia lagi pelayanan Roh!

9Karena jika pelayanan yang membawa kebinasaan diliputi keagungan, betapa lebih lagi pelayanan yang membawa kekudusan?

10Pelayanan ini begitu mulia sehingga dibandingkan dengan kemuliaan ini, kemuliaan yang terdahulu tidak ada artinya.

11Pelayanan hukum Taurat hanya untuk sementara dan hanya memiliki saat-saat kemuliaan; tetapi kemuliaan kita akan kekal.

Selubung Musa

12Oleh sebab kita mempunyai pengharapan yang begitu besar, maka kita cukup berani,

13dan tidak seperti Musa yang menutupi mukanya dengan selubung. Kalau tidak, orang-orang Israel akan melihat bahwa sinar cahaya mukanya itu berlalu juga.

14Akan tetapi mereka telah menjadi buta; sampai pada hari ini selubung yang sama telah menghalangi mereka memahami Perjanjian Lama dan tidak menyadari bahwa melalui Kristus selubung itu telah ditiadakan.

15Sampai pada hari ini, apabila mereka membaca Kitab Musa, selubung itu masih tetap menutupi pemahaman mereka.

16Tetapi dari muka setiap orang yang berpaling kepada Tuhan, selubung itu akan diangkat.

17Tuhan adalah Roh, dan di mana ada Roh Tuhan, di situ ada kebebasan.

18Maka dengan muka yang tidak ditutupi selubung, kita semua harus merenungkan kemuliaan Tuhan, sementara kita sendiri diubah menjadi serupa dengan Dia dan semakin mengalami kemuliaan-Nya oleh karya Tuhan, yang adalah Roh.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  2 Korintus 3 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel