Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [KSKK]     [PL]  [PB] 
 <<  Bilangan 16 >> 

Kepura-puraan Korah; pemberontakan Datan dan Abiram

1Korah, putra Yizhar, putra Kehat dari suku Lewi !!- dan juga Datan dan Abiram, putra-putra Eliab, dan On putra Pelet, dari suku Ruben !!- memberontak terhadap Musa.

2Dua ratus lima puluh orang Israel mengikuti dia; semua adalah pemimpin-pemimpin terkenal di dalam jemaah dan anggota-anggota dewan.

3Mereka datang bersama dan menyapa Musa dan Harun sambil berkata, "Cukuplah sudah! Seluruh jemaah dikuduskan bagi Yahweh dan Ia tinggal di antara mereka. Lalu mengapa kamu menempatkan dirimu di atas jemaah Yahweh?"

4Ketika Musa mendengar ini, ia tersungkur ke tanah.

5Lalu ia berkata kepada Korah dan semua pengikutnya, "Besok pagi Yahweh akan menyampaikan siapa pengikut-Nya, dan siapa di yang kuduskan bagi-Nya dan boleh mendekati Dia. Yahweh sendiri akan memanggil untuk mendekat orang yang dipilih-Nya."

6Engkau Korah dengan semua pengikutmu, ambillah pedupaan besok.

7Lalu kamu akan mengisinya dengan bara yang menyala dan bubuhilah dengan kemenyan di hadapan Yahweh, dan Yahweh akan memilih siapa yang dikuduskan-Nya, putra-putra Lewi, terlalu jauh kamu melewati batas!"

8Musa berkata kepada Korah, "Dengarkan aku sekarang, kamu putra-putra Lewi.

9Belum cukupkah bagimu bahwa Allah Israel telah mengkhususkan kamu dari antara jemaah Israel, dan memanggil kamu mendekati Dia untuk pelayanan di dalam Kemah Suci Yahweh, untuk berdiri di depan jemaah dan melakukan ibadah atas nama mereka?

10Ia telah memanggil kamu mendekati Dia, engkau dan semua saudaramu keturunan Lewi, dan sekarang kamu menginginkan juga jabatan imamat!

11Apa kesalahan Harun sehingga kamu mengeluh terhadapnya? Kamu berdosa terhadap Yahweh karena engkau dan para pengikutmu telah memberontak."

12Musa mengirim orang untuk memanggil Datan dan Abiram, putra-putra Eliab, tetapi mereka berkata, "Kami tidak akan datang.

13Belum cukupkah bahwa engkau telah membawa kami keluar dari suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya untuk mati di padang gurun? Inginkah engkau menjadikan dirimu tuan atas kami?

14Engkau tidak membawa kemai ke suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya, dan tidak juga memberikan kami ladang-ladang dan kebun-kebun anggur sebagai milik pusaka. Menurut anggapanmu mereka ini semua buta? Kami tidak akan datang."

15Kemudian Musa menjadi marah dan berkata kepada Yahweh, "Jangan perhatikan persembahan mereka. Belum pernah kuambil seekor keledai pun, dan belum pernah juga aku berbuat jahat terhadap mereka."

16Musa berkata kepada Korah, "Engkau dan segenap pengikutmu menghadap Yahweh besok, engkau bersama mereka, bersama dengan Harun.

17Masing-masing membawa pedupaan, mengisinya dengan kemenyan dan mengunjukkannya di hadapan Yahweh !!- dua ratus lima puluh pedupaan! !!- dan Harun akan melakukan hal yang sama."

18Maka setiap orang mengambil pedupaannya dan mengisinya dengan kemenyan dan mereka berdiri di depan Kemah Pertemuan bersama Musa dan Harun.

19Korah mengumpulkan segenap jemaah yang melawan Musa dan Harun di depan Kemah Pertemuan dan tampaklah Kemuliaan Yahweh kepada seluruh jemaah.

20Lalu Yahweh berbicara kepada Musa dan Harun,

21"Pisahkanlah dirimu dari jemaah ini supaya Aku segera membinasakan mereka."

22Musa dan Harun tersungkur dan berkata, "Allah, Allah dari segala roh makhluk yang fana, karena dosa satu orang menjadi marahkah Engkau terhadap seluruh jemaah?"

23Yahweh menjawab Musa,

24"Bicaralah kepada jemaah dan katakanlah: Jauhilah kemah-kemah Korah, Datan dan Abiram."

25Musa berdiri dan pergi kepada Datan dan Abiram, dan tua-tua Israel mengikuti dia.

26Ia berbicara kepada seluruh jemaah dan berkata, "Jauhilah kemah-kemah orang-orang jahat ini dan janganlah menyentuh apa-apa yang menjadi milik mereka supaya kamu jangan mati karena dosa-dosa mereka."

27Mereka mengundurkan diri dari daerah dekat kemah-kemah Korah, Datan dan Abiram; mereka keluar dan berdiri bersama dengan istri-istri, putra-putra dan anak-anak kecil mereka.

28Lalu Musa berkata, "Dengan ini kamu tahu bahwa Yahweh mengutus aku melakukan perbuatan-perbuatan ini dan bukan karena kehendakku sendiri.

29Jika orang-orang ini mati secara wajar, karena itulah nasib setiap orang, maka Yahweh tidak mengutus aku.

30Tetapi jika Yahweh mengerjakan suatu mukjizat dan bumi membuka mulutnya dan menelan mereka, bersama dengan semua yang mereka miliki, dan mereka turun ke dunia orang mati, kamu akan tahu bahwa orang-orang ini telah menolak Yahweh."

31Ketika Musa selesai mengatakan hal ini, bumi di bawah kaki mereka terbelah dua,

32membuka mulutnya dan menelan mereka bersama dengan seluruh keluarga mereka dan semua orang yang mengikuti Korah beserta seluruh kepunyaan mereka.

33Mereka turun ke dunia orang mati secara hidup-hidup dengan segala kepunyaan mereka; bumi menutup mereka dan mereka dilenyapkan dari antara orang-orang sebangsanya.

34Ketika mendengar teriakan mereka, semua orang Israel yang berdiri sekeliling mereka melarikan diri, karena mereka berkata, "Jangan-jangan bumi akan menelan kita juga!"

35Kemudian suatu api keluar dari Yahweh dan menghabiskan dua ratus lima puluh orang yang mempersembahkan pedupaan.

36(17-1) Yahweh berbicara kepada Musa dan bersabda,

37(17-2) "Katakan kepada Eleazar, putra imam Harun, untuk mengambil pedupaan dari tengah kebakaran itu dan hamburlah api agak jauh, karena pedupaan sekarang sudah dikuduskan

38(17-3) karena orang-orang ini telah berdosa dan membayar dengan nyawa mereka. Biarlah pedupaan-pedupaan dijadikan piring-piring untuk menutup mezbah, karena pedupaan-pedupaan ini telah dipersembahkan kepada Yahweh dan menjadi kudus. Biarlah pedupaan-pedupaan ini menjadi tanda bagi orang-orang Israel."

39(17-4) Maka imam Eleazar mengambil pedupaan tembaga dari orang-orang yang terbakar ketika mereka mempersembahkannya dan menempa pedupaan-pedupaan menjadi penutup mezbah

40(17-5) dan menjadi tanda peringatan bagi putra-putra Israel bahwa tak seorang pun yang bukan imam, seorang keturunan Harun, boleh mendekat untuk membubuhkan kemenyan di hadapan Yahweh, supaya ia jangan menjadi seperti Korah dan para pengikutnya, seperti yang dikatakan Yahweh kepada Eleazar dengan perantaraan Musa.

Harun berdoa untuk umatnya

41 (17-6) Pada keesokan harinya, seluruh jemaah Israel mengeluh terhadap Musa dan Harun dan berkata, "Kamu telah mendatangkan maut kepada umat Yahweh."

42(17-7) Ketika seluruh jemaah berkumpul melawan Musa dan Harun, mereka berpaling ke arah Kemah Pertemuan; dan ada Awan yang menutupnya, dan tampaklah Kemuliaan Yahweh kepada mereka.

43(17-8) Dan Musa dan Harun pergi ke pintu Kemah Pertemuan.

44(17-9) Lalu Yahweh berbicara kepada Musa dan bersabda,

45(17-10) "Jauhilah jemaah ini; Aku akan membinasakan mereka sekarang ini juga." Keduanya tersungkur ke tanah.

46(17-11) Lalu Musa berkata kepada Harun, "Ambillah pedupaan, isilah dengan bara yang menyala dari mezbah, bubuhilah dengan kemenyan dan bergegaslah kepada jemaah untuk memohon belas kasihan Yahweh bagi mereka. Amarah Yahweh telah datang dan penyakit yang mengerikan telah mulai."

47(17-12) Harun melakukan seperti yang diperintahkan Musa dan ia berlari di antara jemaah, tetapi penyakit yang mengerikan telah menyebar di antara mereka. Ia membubuhkan kemenyan dan memohon belas kasihan Yahweh bagi umat.

48(17-13) Lalu ia berdiri antara orang-orang yang hidup dan orang-orang yang mati, dan penyakit yang mengerikan itu berhenti.

49(17-14) Ada empat belas ribu tujuh ratus orang yang menjadi kurban dari penyakit yang mengerikan itu, tidak terhitung mereka yang mati karena Korah.

50(17-15) Lalu Harun kembali kepada Musa di Kemah Pertemuan; penyakit yang mengerikan telah berhenti.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Bilangan 16 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel