Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [KSKK]     [PL]  [PB] 
 <<  Nehemia 7 >> 

1Ketika tembok sudah rampung dibangun dan pintu-pintu sudah terpasang, ditentukanlah penjaga-penjaga pintu untuk menjaganya.

2Lalu aku mengangkat saudaraku Hanani sebagai gubernur di Yerusalem, dan Hananya sebagai kepala benteng karena dia adalah seorang yang setia dan hamba Allah yang benar, salah satu dari hanya sedikit orang yang bisa ditemukan.

3Kemudian aku berkata kepada mereka, "Bukalah pintu-pintu gerbang Yerusalem hanya kalau matahari sudah mulai panas, tetapi ketika hari masih terang, tutuplah dan palanglah pintu-pintu itu sementara para penjaga tetap pada pos mereka masing-masing. Dan sepanjang malam, penduduk Yerusalem harus keluar untuk berjaga-jaga, beberapa pada pos ronda sementara yang lain di depan rumah mereka masing-masing."

Penduduk baru Yerusalem

4Kota ini lapang dan luas, tetapi penduduknya tidak banyak dan banyak rumah yang belum dibangun kembali.

5Allah mengilhami aku dengan sebuah gagasan untuk mengumpulkan pemimpin-pemimpin, penasihat-penasihat dan seluruh rakyat untuk melakukan sensus. Aku menemukan dalam kitab register sensus nama-nama mereka yang kembali dari pembuangan sejak awal. Aku menemukan yang berikut ini:

6Inilah warga propinsi yang kembali dari pembuangan, yaitu mereka yang telah dideportasi oleh Nebukadnezar, raja Babel, tetapi kembali ke Yerusalem dan Yehuda, masing-masing ke kotanya:

7Inilah orang-orang Israel yang datang bersama Zerubabel, Yesua, Nehemia, Azarya, Raamya, Nahamani, Mordekhai. Bilsan, Misperet, Bigwai, Nehum, Baana; inilah jumlah mereka:

8Anak-anak Paros dua ribu seratus tujuh puluh dua orang;

9anak-anak Sefaca tiga ratus tujuh puluh dua orang;

10anak-anak Arakh enam ratus lima puluh dua orang;

11anak-anak Pahat-Moab dari keturunan Yesua dan Yoab dua ribu delapan ratus delapan belas orang:

12anak-anak Elam seribu dua ratus lima puluh empat orang;

13anak-anak Zatu delapan ratus empat puluh lima orang:

14anak-anak Zakai tujuh ratus enam puluh orang;

15anak-anak Binui enam ratus empat puluh delapan orang;

16anak-anak Bebai enam ratus dua puluh delapan orang:

17anak-anak Azgad dua ribu tiga ratus dua puluh dua orang;

18anak-anak Adonikam enam ratus enam puluh tujuh orang;

19anak-anak Bigwai dua ribu enam puluh tujuh orang;

20anak-anak Adin enam ratus lima puluh lima orang;

21anak-anak Ater dari keturunan Hizkia sembilan puluh delapan orang;

22anak-anak Hasum tiga ratus dua puluh delapan orang;

23anak-anak Bezai tiga ratus dua puluh empat orang;

24anak-anak Harif seratus dua belas orang;

25anak-anak Gibeon sembilan puluh lima orang.

26Pria Betlehem dan Netofa seratus delapan puluh delapan orang;

27pria Anatot seratus dua puluh delapan orang;

28pria Bet-Azmawet empat puluh dua orang;

29pria Kiryat Yearim. Kefira dan Beerot tujuh ratus empat putuh tiga orang:

30pria Rama dan Gaba enam ratus dua puluh satu orang;

31pria Mikhmas seratus dua puluh dua orang;

32pria Betel dan Ai seratus dua puluh tiga orang;

33pria dari Nebo yang lain lima puluh dua orang.

34Anak-anak dari Elam yang lain seribu dua ratus lima puluh empat orang;

35anak-anak Harim tiga ratus dua puluh orang;

36anak-anak Yerikho tiga ratus empat puluh lima orang:

37anak-anak Lod, Hadid dan Ono tujuh ratus dua puluh satu orang;

38anak-anak Senaa tiga ribu sembilan ratus tiga puluh orang.

39Dari kalangan imam: anak-anak Yedaya dari keluarga Yesua sembilan ratus tujuh puluh tiga orang;

40anak-anak Imer seribu lima puluh dua orang;

41anak-anak Pasyhur seribu due ratus empat puluh tujuh orang:

42anak-anak Harim seribu tujuh belas orang.

43Dari kaum Lewi: anak-anak Yesua putra Kadmiel, yaitu anak-anak keturunan Hodewa tujuh puluh empat orang.

44Dari kalangan penyanyi: anak-anak Asaf seratus empat puluh delapan orang.

45Dari para penjaga pintu: anak-anak Salum, Ater, Talmon, Akub, Hatita, Sobai, seratus tiga puluh delapan orang.

46Dari kalangan pelayan kenisah: anak- anak Ziha, Hasufa, Tabaot,

47Keros, Sia, Padon.

48Lebana, Hagaba, Salmai,

49Hanan, Gidel, Gahar,

50Reaya, Rezin, Nekoda,

51Gazam, Uza, Paseah,

52Besai, Meunim, Nefusim,

53Bakbuk, Hakufa, Harhur,

54Bazlit, Mehida, Harsa,

55Barkos, Sisera, Temah,

56Neziah, Hatifa.

57Dan kalangan hamba putra-putra Salomo: anak-anak Sotai, Soferet, Perida,

58Yaala, Darkon, Gidel,

59Sefaca, Hatil, Pokheret-hazebaim, Amon.

60Semua pelayan kenisah dan para hamba dari putra-putra Salomo berjumlah tiga ratus sembilan puluh dua orang.

61Dan inilah mereka yang datang dari Temelah, Telharsa, Kerub, Adon, dan Imer; tetapi mereka tidak dapat membuktikan bahwa keluarga dan nenek moyang mereka berasal dari Israel.

62Anak-anak Delaya, Tobia, Nekoda, enam ratus empat puluh dua orang.

63Dan dari kalangan imam: anak-anak Habaya, Hakos, Barzilai, yang mengambil istri dari kalangan putri-putri Barzilai orang Gilead dan diberi nama menurut nama mereka.

64Orang-orang ini mencari silsilah nenek moyang mereka, tetapi tidak dapat menemukannya; karena itu, mereka dianggap najis dan dikucilkan dari jabatan imam.

65Dan gubernur berkata kepada mereka bahwa mereka tidak boleh makan dari hidangan maha suci sampai seorang imam membuat keputusan melalui Urim dan Tumim.

66Seluruhjemaah berjumlah empat puluh dua ribu tiga ratus enam puluh orang,

67di samping hamba-hamba mereka laki-laki dan perempuan: tujuh ribu tiga ratus tiga puluh tujuh orang; dan mereka mempunyai dua ratus empat puluh lima orang penyanyi laki-laki dan perempuan.

68Mereka mempunyai tujuh ratus tiga puluh enam ekor kuda, dua ratus empat puluh lima ekor bagal;

69empat ratus tiga puluh lima ekor unta; enam ribu tujuh ratus dua puluh ekor keledai.

70Sebagian dari kepala kaum keluarga memberi sumbangan untuk pekerjaan itu, sedang kepala daerah memberi sumbangan untuk perbendaharaan seribu dirham emas, lima puluh buah bokor penyiraman, dan lima ratus tiga puluh helai kemeja imam.

71Pula beberapa kepala kaum keluarga memberi sumbangan untuk perbendaharaan pekerjaan itu dua putuh ribu dirham emas dan dua ribu dua ratus mina perak.

72Dan yang disumbangkan oleh orang-orang lain adalah: dua puluh ribu dirham emas, dua ribu mina perak dan enam puluh tujuh helai kemeja imam.

73Para imam, kaum Lewi, para penjaga pintu, penyanyi, beberapa anggota masyarakat, pelayan kenisah, dan seluruh bangsa Israel tinggal di kota-kota mereka. Dan ketika tiba bulan ketujuh, putra-putra Israel ada dalam kota-kota mereka.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Nehemia 7 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel