Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [MILT]     [PL]  [PB] 
 <<  Imamat 5 >> 

1Dan ketika seseorang berdosa bahwa dia mendengar suara sumpah, dan dia adalah saksi, atau dia telah melihat, atau telah mengetahui, jika dia tidak mau menyatakan, maka dia harus menanggung kesalahannya.

2Atau seseorang yang bersentuhan dengan sesuatu barang yang najis, apakah dengan bangkai binatang liar yang najis atau bangkai hewan yang najis atau bangkai binatang yang berkeriapan yang najis, dan hal ini disembunyikan olehnya, maka dia menjadi najis dan dia bersalah.

3Atau ketika dia bersentuhan dengan kenajisan manusia, terhadap semua kenajisannya yang olehnya dia menjadi najis, dan hal ini disembunyikan olehnya, dan dia mengetahui, maka dia bersalah.

4Atau ketika seseorang bersumpah, dengan berbicara secara gegabah dengan bibirnya untuk melakukan yang jahat atau melakukan yang baik, apa saja yang ia bicarakan secara gegabah dengan suatu sumpah, dan hal ini disembunyikan olehnya, dan dia mengetahui, maka dia bersalah atas salah satu dari perkara itu.

5Dan akan terjadi, ketika dia bersalah atas salah satu dari perkara itu, maka dia harus mengakui bahwa dia telah berdosa.

6Dan dia harus membawa persembahan penghapus salahnya kepada TUHAN (YAHWEH - 03068) di samping persembahan penghapus dosanya yang ia telah berdosa: seekor domba betina dari antara kawanan domba atau seekor anak kambing betina, sebagai persembahan penghapus dosa. Dan imam harus mengadakan penebusan baginya atas dosanya.

7Dan jika kemampuan tangannya tidak dapat menjangkau seekor kambing domba, maka dia harus membawa kepada TUHAN (YAHWEH - 03068) persembahan penghapus salah yang ia telah berdosa: dua ekor burung tekukur atau dua ekor anak merpati, yang satu sebagai persembahan penghapus dosa dan yang lain sebagai persembahan bakaran.

8Dan dia harus membawanya kepada imam, dan harus mempersembahkan lebih dahulu yang sebagai persembahan penghapus dosa, dan dia harus memelintir kepalanya dari pangkal lehernya, tetapi tidak sampai terpisah.

9Dan dia harus memercikkan dari darah persembahan penghapus dosa itu pada dinding mezbah, dan darah yang tersisa harus dialirkan pada dasar mezbah. Itulah persembahan penghapus dosa.

10Dan dia harus mengolah yang kedua, suatu persembahan bakaran sesuai dengan peraturan, dan imam harus mengadakan penebusan baginya atas dosanya, yang ia telah berdosa, maka hal itu akan diampunkan kepadanya.

11Dan jika kemampuan tangannya tidak dapat mencapai dua ekor burung tekukur atau dua ekor anak merpati, maka orang yang telah berdosa itu harus membawa persembahannya: sepersepuluh efa tepung halus sebagai persembahan penghapus dosa. Dia tidak boleh membubuhkan minyak di atasnya dan tidak boleh membubuhkan kemenyan di atasnya, sebab ini adalah persembahan penghapus dosa.

12Dan dia harus membawanya kepada imam, dan imam itu harus mengambil dari padanya segenggam penuh, suatu persembahan ingat-ingatan, dan dia harus membakarnya pada mezbah, di samping persembahan api-apian * (YAHWEH - 03068). Itulah persembahan penghapus dosa.

13Dan imam harus mengadakan penebusan baginya atas dosanya yang ia telah berdosa terhadap salah satu perkara itu, maka hal itu akan diampunkan kepadanya. Dan hal itu akan menjadi seperti persembahan sajian bagi imam."

14Dan berfirmanlah TUHAN (YAHWEH - 03068) kepada Musa, dengan mengatakan,

15"Ketika seseorang melakukan pelanggaran, dan berdosa dalam dosa ketidakhati-hatian terhadap kekudusan TUHAN (YAHWEH - 03068), maka dia harus membawa persembahan penghapus salahnya kepada TUHAN (YAHWEH - 03068): seekor domba jantan yang sempurna dari antara kawanan domba, seturut taksiranmu dengan shikal perak berdasarkan shikal yang kudus, sebagai persembahan penghapus salah.

16Dan dalam hal ia telah berdosa karena kekudusan itu, ia harus membayar ganti, dan dia harus menambahkan seperlima atasnya, dan menyerahkannya kepada imam. Dan imam itu harus mengadakan penebusan baginya dengan domba jantan persembahan penghapus salah, maka hal itu akan diampunkan kepadanya.

17Dan apabila seseorang, ketika dia berdosa dan melakukan salah satu dari semua perintah TUHAN (YAHWEH - 03069) yang seharusnya tidak dilakukan, tetapi dia tidak mengetahui, maka dia bersalah dan harus menanggung kesalahannya.

18Dan sebagai persembahan penghapus salah, dia harus membawa kepada imam: seekor domba jantan yang sempurna dari antara kawanan domba, seturut taksiranmu. Dan imam harus mengadakan penebusan baginya atas dosa ketidakhati-hatiannya yang ia telah berdosa dan dia tidak mengetahui; maka hal itu akan diampunkan kepadanya.

19Itulah persembahan penghapus salah; dia sungguh bersalah terhadap TUHAN (YAHWEH - 03068)."


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Imamat 5 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel