Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SB2000]     [PL]  [PB] 
 <<  1 Petrus 5 >> 

Bimbinglah jemaah umat Allah (5:1-11)

1Sekarang, kepada para pengurus jemaah yang ada di antara kamu, aku memberi nasihat. Aku, sebagai orang yang juga mengurus jemaah, yang sudah menyaksikan semua kesengsaraan Al Masih, dan yang sama-sama memperoleh bagian dalam kemuliaan yang akan dinyatakan.

2Hendaklah kamu membimbing jemaah umat Allah yang ada di bawah tanggung jawabmu: Jangan karena terpaksa, melainkan dengan ikhlas, sesuai dengan kehendak Allah; jangan karena kamu hendak mencari keuntungan, melainkan karena kamu senang melakukannya.

3Janganlah kamu bertindak seperti tuan yang berkuasa atas orang-orang yang ada di bawah tanggung jawabmu, tetapi hendaklah kamu menjadi teladan bagi jemaah itu.

4Apabila Pembimbing Agung itu menampakkan diri-Nya kelak, maka kamu akan memperoleh mahkota kemuliaan yang tidak fana.

5Demikian jugalah kamu, hai orang-orang muda, hendaklah kamu tunduk kepada mereka yang tua. Hendaklah dengan rendah hati, kamu semua menghambakan dirimu satu terhadap yang lain, karena, “Allah melawan orang yang sombong, tetapi orang yang rendah hati diberi-Nya anugerah.”

6Sebab itu rendahkanlah dirimu di bawah tangan Allah Yang Mahakuat, supaya kamu ditinggikan-Nya pada waktunya.

7Hendaklah kamu menyerahkan semua kekhawatiranmu kepada-Nya karena Ia peduli terhadap kamu.

8Hendaklah kamu selalu sadar dan berjaga-jaga, karena si Iblis, seterumu itu, sama seperti singa yang mengaum dan berjalan keliling mencari mangsa untuk ditelan.

9Hendaklah kamu melawannya dengan iman yang teguh, sebab kamu tahu bahwa saudara-saudaramu di seluruh dunia pun mengalami kesusahan yang sama.

10Allah, sumber segala anugerah, yang dalam Al Masih telah memanggil kamu untuk masuk ke dalam kemuliaan-Nya yang kekal, akan menyempurnakan, meneguhkan, menguatkan, dan mengokohkan kamu, setelah seketika lamanya kamu mengalami kesusahan.

11Dialah yang empunya kuasa sampai selama-lamanya. Amin.

Salam (5:12-14)

12Dengan pertolongan Silwanus, saudara kita yang menurut anggapanku dapat dipercaya, aku menuliskan surat yang ringkas ini kepadamu. Tujuannya adalah untuk menguatkan dan menegaskan bahwa apa yang dituliskan adalah anugerah Allah yang benar. Jadi, hendaklah kamu tetap tinggal di dalamnya.

13Saudara kita yang berada di Babel, yang juga terpilih, sama seperti kamu, mengirim salam kepadamu. Salam juga dari Markus, anakku.

14Hendaklah kamu saling memberi salam dengan cara yang suci. Kiranya sejahtera menyertai kamu semua, yang ada di dalam Al Masih.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  1 Petrus 5 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel