Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SB2010]     [PL]  [PB] 
 <<  1 Tawarikh 14 >> 

Istana dan Rumah Tangga Raja Daud (14:1-7)

1Hiram, raja Tirus, mengirim beberapa utusan kepada Daud dengan membawa kayu aras, tukang-tukang batu, dan tukang-tukang kayu untuk membangun istana baginya.

2Maka tahulah Daud bahwa ALLAH telah mengokohkan dia menjadi raja atas Israil, dan bahwa martabat kerajaannya terangkat tinggi demi umat-Nya Israil.

3Daud mengambil lagi beberapa istri di Yerusalem. Bagi Daud masih lahir lagi anak-anak lelaki dan perempuan.

4Inilah nama anak-anak yang dikaruniai baginya di Yerusalem: Syamua, Sobab, Natan, Sulaiman

5Yibhar, Elisua, Elpelet,

6Nogah, Nefeg, Yafia

7Elisama, Beelyada, dan Elifelet.

Raja Daud Memukul Kalah Orang Filistin (14:8-17)

8Ketika orang Filistin mendengar bahwa Daud telah dilantik menjadi raja atas seluruh Israil, pergilah semua orang Filistin mencari Daud. Kabar itu didengar Daud, lalu majulah ia menghadapi mereka.

9Setelah orang Filistin datang dan melakukan penyerbuan di Lembah Refaim,

10Daud meminta petunjuk Allah, katanya, “Haruskah aku maju menyerang orang Filistin? Akankah Engkau menyerahkan mereka ke dalam tanganku?” Firman ALLAH kepadanya, “Majulah, Aku akan menyerahkan mereka ke dalam tanganmu.”

11Maka majulah mereka ke Baal-Perasim, dan Daud mengalahkan orang-orang itu di sana. Daud berkata, “Allah telah menerobos musuhku dengan perantaraanku, seperti air menerobos.” Itulah sebabnya tempat itu dinamai Baal-Perasim.

12Orang Filistin meninggalkan berhala-berhala mereka di sana, lalu Daud memerintahkan agar semua itu dibakar habis.

13Sekali lagi orang Filistin melakukan penyerbuan di lembah.

14Daud pun menanyakan lagi petunjuk Allah, dan Allah berfirman kepadanya, “Jangan maju mengejar mereka. Bergeraklah melingkari mereka dan datangilah mereka dari seberang pohon-pohon kertau itu.

15Nanti, ketika engkau mendengar bunyi derap langkah di atas pohon-pohon kertau itu, majulah berperang karena Allah telah maju mendahuluimu untuk mengalahkan pasukan orang Filistin.”

16Daud melakukan apa yang diperintahkan Allah kepadanya. Mereka mengalahkan pasukan Filistin itu dari Gibeon sampai ke Gezer.

17Maka tersiarlah kemasyhuran Daud di segala negeri, dan ALLAH membuat segala bangsa merasa takut kepadanya.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  1 Tawarikh 14 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel