Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SBDR]     [PL]  [PB] 
 <<  Yeremia 48 >> 

1Adapun akan hal Moab. Demikianlah firman Allah Tuhan segala tentara yaitu Tuhan bani Israel: "Susahlah bagi Nebo karena yaitu telah dirusak maka Kiryataimpun beroleh malu dan telah kalah maka Misgabpun telah beroleh malu dan telah dipecahkan.

2Maka kepujian Moab itu tiada lagi dan dalam Hesybonpun diupayakan orang celaka atasnya mengatakan: Mari kita melenyapkan dia sehingga tiada lagi ia menjadi suatu bangsa. Hai Madmen engkaupun akan menjadi sunyi senyap dan engkau akan diusir oleh pedang.

3Maka dari Horonaimpun ada bunyi teriak yaitu kerusakkan dan kebinasaan yang besar.

4Maka Moab itu telah binasa dan segala kanak-kanaknya tiada memperdengarkan teriaknya.

5Karena orang akan mendaki bukit Luhit dengan senantiasa menangis karena tatkala turun dari Horonaim kedengaranlah kepadannya teriak kebinasaan yang amat susah.

6Larilah kamu berlepas nyawamu hendaklah kamu menjadi seperti rumput dawai-dawai di tanah kekeringan.

7Karena engkaupun akan kalah sebab engkau menaruh harap akan segala perbuatanmu dan akan segala harta bendamu maka Kamospun akan keluar menjadi tawanan dan segala imamnya dan penghulunyapun bersama-sama.

8Maka si pembianasa itu akan datang atas segala negri sehingga sebuah negripun tiada akan lepas maka lembah itupun akan binasa dan padangpun rusak seperti firman Allah itu.

9Biarlah Moab itu bersiap supaya ia terbang pergi maka segala negrinya akan akan menjadi suatu kerusakkan sehingga seorangpun tiada duduk dalamnya.

10Terkutuklah orang yang lalai berbuat pekerjaan Allah dan terkutuklah orang yang menahankan pedangnya dari menumpahkan darah.

11Maka dari pada masa mudanya Moab itu dalam kesenangan ia telah tetap di atas keledaknya tiada disalin dari pada suatu bekas kepada bekas yang lain dan belum ia menjadi tawanan sebab itu rasanya tinggal lagi padanya dan baunyapun tiada berubah.

12Sebab itu, demikianlah firman Allah, bahwa harinya akan datang kelak Aku akan menyuruhkan kepadanya segala orang yang menuangkan maka iapun akan menuangkan dia serta menghampakan segala bekasnya dan menghancurkan buyungnya.

13Adapun Moab itu kelak malu ia akan Kamos sama seperti orang isi rumah Israel itu telah malu akan Betel yang diharapinya.

14Entah bagaimana katamu: Bahwa kami ini orang kuat dan gagah akan berperang.

15Maka Moab telah rusak dan segala negrinya telah telah dimasukki orang dan orang muda-mudanya yang pilihan itu telah turun akan dibunuh demikianlah firman Raja yang bernama Allah Tuhan segala tentara.

16Maka celaka Moab itu telah hampirlah akan datang dan kesusahannyapun bergopoh-gopoh.

17Hai kamu sekalian yang dikelilinginya hendaklah kamu ratapkan dia dan kamu sekalian ini yang mengetahui akan namanya katakanlah: Olehmu bagaimanakah tongkat yang kuat itu telah patah yaitu tongkat yang elok.

18Hai anak perempuan yang duduk di Dibon turunlah engkau dari pada kemuliaanmu lalu duduk di tanah dengan dahagamu karena yang merusakkan Moab itu telah mendatangi engkau serta membinasakan segala kubumu.

19Hai perempuan yang duduk di Aroer hendaklah engkau berdiri di tepi jalan akan menengok tanyalah olehmu kepada orang laki-laki yang lari dan kepada perempuan yang berlepas diri serta berkata: Apa telah jadi?

20Maka Moab telah beroleh malu karena yaitu telah pecah hendaklah kamu meraung dan berteriak kabarkanlah di Arnon bahwa Moab itu telah rusak.

21Maka hukuman telah berlaku atas tanah rata pula atas Holon dan atas Yahas dan atas Mefaat

22dan atas Dibon dan atas Nebo dan atas Bet-Diblataim

23dan atas Kiryataim dan atas Bet-Gamul dan atas Bet-Meon

24dan atas Keriot dan atas Bozra dan atas segala negri di tanah Moab baik yang jauh baik yang dekat.

25Maka tanduk Moab itu telah dikerat dan lengannya patah demikianlah firman Allah.

26Hendaklah kamu memabukkan dia karena ia telah membesarkan dirinya kepada Allah maka Moab itu kelak akan berkubang dalam muntahnya sendiri dan ia akan diolok-olokkan orang.

27Karena bukankah orang Israel itu yang engkau mengolok-olokkan masakan ia didapati di antara orang pencuri karena engkau menggeleng kepala seberapa kali engkau sebutkan dia.

28Hai segala orang isi Moab tinggalkanlah segala negrimu lalu duduk di celah batu hendaklah engkau seperti burung merpati yang membuat sarangnya dalam celah gua batu.

29Maka kedengaranlah kabar kepada kami dari hal congkak Moab bahwa sangatlah congkaknya dan lagi dari hal sombongnya dan congkaknya dan kemegahannya dan kebesaran hatinya.

30Maka firman Allah: Bahwa aku tahu akan marahnya yaitu bukan-bukan dan segala kemegahannya tiada melakukan barang sesuatu.

31Sebab itu aku akan meraung karena Moab bahkan aku akan berteriak karena seluruh Moab itu maka orang akan meratapkan segala orang Kir-Heres.

32Hai poko anggur Sibma aku akan menangiskan engkau dengan tangisan yang lebih dari pada tangisan Yaezer maka segala carangmu telah melata ke seberang tasik lalu sampai hingga ke tasik Yaezer tetapi si pembinasa itu telah menempuh buah-buahanmu pada musim panas dan segala buah anggurmu.

33Maka telah hilanglah segala kesukaan dan termasa dari pada ladang yang subur dan dari tanah Moab maka aku telah mengeringkan air anggur dalam irikkannya maka seorangpun tiada akan mengirik lagi dengan soraknya maka soraknya itu bukannya sorak lagi.

34Maka dari teriak Hesybon hingga sampai ke Eleale dan sampai ke Yahaspun telah dinyaringkannya suaranya dari Zoar sampai ke Horonaim dan sampai ke Eglat-Selisia karena segala air Nimrimpun akan menjadi suatu kerusakkan.

35Maka firman Allah: Bahwa dalam Moab itu Aku akan melenyapkan segala orang yang mempersembahkan kurban di tempat yang tinggi dan orang yang membakar setanggi kepada dewa-dewanya.

36Sebab itu hatiku berbunyi karena Moab seperti bunyi suling dan hatiku berbunyi seperti bunyi suling karena segala orang Kir-Heres karena telah hilanglah kemewahan yang telah diperbolehnya.

37Karena segala kepala telah gundul dan segala janggutpun dicabut maka pada segala tangan ada bekas toreh dan pada segala pinggang dikenakan kain karung.

38Maka di atas segala sotoh rumah Moab dan dalam segala lorongnya ada ratapan pada segala pihak karena Moab itu telah Kupecahkan seperti pisau yang tiada disukai orang, demikianlah firman Allah.

39Bagaimana ia telah habis pecah dan bagaimana raungnya maka bagaimana Moab itu telah membelakang dengan malunya maka dengan yang demikian Moab itu akan mejadi suatu sendirian dan suatu heran kepada segala yang dikelilingnya.

40Karena demikianlah firman Allah: Bahwa ia akan terbang seperti burung Nasar serta mengembangkan sayapnya atas Moab.

41Maka Keryot itu telah kalah dan segala kubu telah diambil maka pada hari itu hati segala orangnya yang gagah itu akan menjadi seperti hati perempuan yang sakit beranak.

42Bahkan Moab itu akan dibinasakan sehingga tiada lagi menjadi suatu kaum sebab dibesarkannya dirinya kepada Allah.

43Hai orang isi Moab hebat dan pelobang dan jeratpun telah datang ke atasmu demikianlah firman Allah.

44Maka barangsiapa yang lari dari pada hebat itu akan jatuh ke dalam pelubang dan barangsiapa yang dapat naik dari dalam pelubang itu akan kena jerat karena Aku akan mendatangkan tahun pembalasan itu ke atasnya yaitu atas Moab demikianlah firman Allah.

45Maka segala orang yang telah lari itu ada berdiri di bawah naung Hesybon dengan tiada berkuasa karena dari Hesybon itu telah keluar suatu api dan suatu nyala api dari tengah Sihon lalu dimakannya penjuru Moab dan batu kepala segala orang yang huru hara.

46Susahlah bagimu hai Moab dan bangsa Kamos itu telah binasa karena anak-anakmu laki-laki telah ditawan dan anak-anakmu yang perempuanpun menjadi tawanan.

47Tetapi pada akhir zaman kelak Aku akan mengembalikan orang Moab yang tertawan itu, demikianlah firman Allah." Maka hal inilah hukuman Moab itu.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Yeremia 48 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel