Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [VMD]     [PL]  [PB] 
 <<  Kejadian 10 >> 

Bangsa-bangsa Bertambah dan Berserak

1Inilah sejarah keluarga Sem, Ham, dan Yafet. Mereka adalah anak Nuh. Mereka mempunyai anak-anak setelah air bah.

Keturunan Yafet

2Anak Yafet: Gomer, Magog, Madai, Yawan, Tubal, Mesekh, dan Tiras.

3Anak Gomer: Askenas, Rifat, dan Togarma.

4Anak Yawan: Elisa, Tarsis, Kitim, dan Dodanim.

5Semua orang yang tinggal di sekitar Laut Tengah berasal dari anak-anak Yafet. Mereka tersebar dan pergi ke berbagai negeri menurut bahasa, keluarga, dan bangsanya.

Keturunan Ham

6Anak Ham: Kusy, Misraim, Put, dan Kanaan.

7Anak Kusy: Seba, Hawila, Sabta, Raema, dan Sabtekha. Anak Raema: Syeba dan Dedan.

8Kusy juga mempunyai seorang anak bernama Nimrod yang menjadi orang sangat berkuasa di bumi.

9Ia seorang pemburu yang perkasa di hadapan TUHAN. Oleh sebab itu, orang membandingkan orang lain dengan dia dan berkata, “Orang itu seperti Nimrod, pemburu yang perkasa di hadapan TUHAN.”

10Kerajaan Nimrod tersebar mulai dari Babel ke Erekh, ke Akad, dan terus ke Kalne di tanah Sinear.

11Nimrod juga masuk ke Asyur. Di Asyur, Nimrod membangun kota Niniwe, Rehobot-Ir, Kalah, dan

12Resen. Resen adalah kota antara Niniwe dan Kalah, kota besar.

13Misraim ayah orang Ludim, Anamim, Lehabim, Naftuhim,

14Patrusim, Kasluhim, dan Kaftorim. Orang Filistin berasal dari Kasluhim.

15Kanaan ayah Sidon. Sidon anak pertama Kanaan. Kanaan juga ayah orang Het.

16Dan Kanaan ayah orang Yebusi, Amori, Girgasi,

17Hewi, Arki, Sini,

18Arwadi, Semari, dan Hamati. Keluarga Kanaan tersebar ke berbagai bagian dunia.

19Tanah tempat orang Kanaan tinggal mulai dari Sidon terus sepanjang pantai ke Gerar dan dari Gaza sampai ke timur sejauh Sodom dan Gomora dan dari Adma dan Zeboim sampai ke utara sejauh Lasa.

20Semua orang itu keturunan Ham sesuai dengan keluarga, bahasa, negeri, dan bangsanya.

Keturunan Sem

21Sem ialah saudara tertua Yafet. Seorang dari keturunan Sem ialah Eber, ayah semua orang Ibrani.

22Anak Sem: Elam, Asyur, Arpakhsad, Lud, dan Aram.

23Anak Aram: Us, Hul, Geter, dan Mas.

24Arpakhsad ayah Syela. Syela ayah Eber.

25Eber ayah dari dua anak. Satu bernama Peleg. Ia memberi nama itu karena bumi telah terbelah pada masa hidupnya. Anak yang lain bernama Yoktan.

26Yoktan ayah Almodad, Selef, Hazar-Mawet, Yerah,

27Hadoram, Uzal, Dikla,

28Obal, Abimael, Syeba,

29Ofir, Hawila, dan Yobab. Semua orang itu anak Yoktan.

30Mereka hidup di daerah antara Mesa dan pegunungan di Timur. Mesa berbatasan dengan negeri Sefar.

31Itulah keluarga Sem sesuai dengan keluarga, bahasa, negeri, dan bangsanya.

32Itulah daftar keluarga dari anak-anak Nuh menurut bangsa mereka. Dari keluarga-keluarga itulah berasal semua orang yang berserak di seluruh bumi setelah air bah.


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Kejadian 10 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel