Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [VMD]     [PL]  [PB] 
 <<  Mazmur 9 >> 

1Kepada pemimpin koor. Dengan memakai Alamot Ben. Nyanyian Daud. (9-2) Aku akan memuji TUHAN dengan segenap hatiku. Aku akan menceritakan semua hal yang menakjubkan, yang telah Kaulakukan.

2(9-3) Engkau telah membuat aku begitu bersukacita. Allah Yang Mahatinggi, aku memuji nama-Mu.

3(9-4) Musuhku berbalik dan melarikan diri dari hadapan-Mu, tetapi mereka jatuh dan binasa.

4(9-5) Engkau mendengarkan aku dari takhta-Mu seperti hakim yang baik, dan Engkau memutuskan bahwa aku benar.

5(9-6) Engkau mengecam bangsa lain betapa besar kesalahannya. Engkau membinasakan orang jahat. Engkau menghapuskan nama mereka dari ingatan kami untuk selama-lamanya.

6(9-7) Musuh telah binasa. Engkau telah membinasakan kota-kotanya. Tidak ada yang tersisa untuk mengingatkan kami terhadap mereka.

7(9-8) TUHAN memasang takhta-Nya untuk menegakkan keadilan dan akan memerintah selama-lamanya.

8(9-9) Ia mengadili setiap orang di atas bumi dengan adil. Ia mengadili semua bangsa dengan jujur.

9(9-10) Banyak orang menderita, tertindih karena beratnya masalahnya. Tetapi TUHAN menjadi tempat pelarian bagi mereka, tempat yang aman bagi mereka.

10(9-11) TUHAN, mereka yang mengenal nama-Mu datang kepada-Mu untuk berlindung. Dan bila mereka datang, jangan tinggalkan mereka tanpa pertolongan.

11(9-12) Nyanyikanlah pujian bagi TUHAN yang tinggal di Sion. Katakan kepada bangsa-bangsa perbuatan TUHAN yang besar itu.

12(9-13) Dia menghukum para pembunuh dan mengingat orang yang membutuhkan pertolongan. Bila orang yang menderita minta tolong, Ia tidak melupakan mereka.

13(9-14) Aku menyampaikan doa ini, “Ya TUHAN, sayanglah padaku. Lihatlah, berapa banyak musuh telah menganiaya aku? Selamatkanlah aku dari pintu gerbang kematian.

14(9-15) Kemudian di pintu gerbang Yerusalem aku dapat menyanyikan pujian kepada-Mu. Aku akan sangat berbahagia karena Engkau menyelamatkan aku.”

15(9-16) Bangsa-bangsa lain telah terjatuh ke dalam lubang yang digalinya untuk menangkap orang lain. Mereka tertangkap dalam perangkapnya sendiri.

16(9-17) TUHAN menunjukkan bahwa Ia mengadili dengan jujur. Orang jahat tertangkap dengan alat yang dipakainya menyakiti yang lain. Higayon Sela

17(9-18) Orang yang melupakan Allah adalah jahat. Mereka akan pergi ke tempat orang mati.

18(9-19) Tampaknya orang miskin dan yang membutuhkan pertolongan telah terlupakan, namun Allah tidak pernah melupakannya. Ia tidak akan meninggalkannya tanpa pengharapan.

19(9-20) Ya TUHAN, bangkitlah dan hakimilah bangsa-bangsa. Janganlah biarkan orang menganggap dirinya dapat menang melawan Engkau.

20(9-21) Berikanlah kepada mereka suatu pelajaran, ya TUHAN. Biarlah mereka tahu bahwa mereka hanyalah manusia. Sela


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Mazmur 9 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel