Alkitab Mobile SABDA
[VER] : [SB2010]     [PL]  [PB] 
 <<  Markus 13 >> 

Pasal 13: Khutbah tentang Akhir Zaman — Bait Allah akan diruntuhkan 13:1-2

1Ketika Isa keluar dari Bait Allah, seorang pengikut-Nya berkata kepada-Nya, "Ya Guru, betapa luar biasanya batu-batu dan bangunan-bangunan itu."

2Sabda Isa kepada mereka, "Kamu lihat bangunan-bangunan yang sangat megah itu? Tidak satu batu pun akan tinggal tersusun di atas batu lainnya. Semuanya akan diruntuhkan."

Permulaan penderitaan (13:3-13)

3Isa sedang duduk di Bukit Zaitun, menghadap ke arah Bait Allah. Lalu Petrus, Yakub, Yahya, dan Andreas datang kepada-Nya secara tersendiri dan bertanya,

4"Katakanlah kepada kami, kapan hal-hal itu akan terjadi dan apa tandanya bahwa semua itu akan berakhir?"

5Mulailah Isa bersabda kepada mereka, "Ingatlah, jangan sampai kamu disesatkan orang.

6Banyak orang akan datang dengan nama-Ku dan berkata, ‘Akulah dia,’ sehingga banyak orang akan mereka sesatkan.

7Apabila kamu mendengar peperangan dan berita-berita tentang peperangan, janganlah kamu gelisah. Hal-hal itu memang harus terjadi, tetapi itu belum kesudahannya.

8Bangsa yang satu akan bangkit melawan bangsa lainnya dan kerajaan yang satu melawan kerajaan lainnya. Selain itu akan terjadi gempa bumi di berbagai tempat dan juga kelaparan, tetapi semua itu barulah permulaan penderitaan.

9Tetapi berhati-hatilah kamu, karena mereka akan menyerahkan kamu ke Mahkamah-mahkamah Agama, dan kamu akan dipukuli di rumah-rumah ibadah, bahkan karena Aku, kamu akan berdiri di hadapan para penguasa dan raja-raja sebagai kesaksian bagi mereka.

10Memang Injil harus diberitakan terlebih dahulu kepada segala suku bangsa.

11Apabila mereka membawa dan menyerahkan kamu, jangan khawatir mengenai apa yang akan kamu katakan. Ucapkanlah kata-kata yang dikaruniakan kepada kamu pada waktu itu juga, karena bukan kamu yang berkata-kata, melainkan Ruh Allah Yang Mahasuci.

12Seseorang akan menyerahkan saudaranya sendiri untuk dibunuh, ayah akan menyerahkan anaknya, dan anak-anak akan melawan orang tuanya, bahkan menyerahkan mereka untuk dibunuh.

13Kamu akan dibenci oleh semua orang karena nama-Ku, tetapi orang yang tetap bertahan sampai kesudahannya akan diselamatkan."

Siksaan yang berat dan al masih-al masih palsu (13:14-23)

14"Apabila kamu melihat si Pembinasa Keji berdiri di tempat yang tidak sepatutnya -- hendaklah para pembaca memperhatikannya -- maka pada saat itu, orang-orang yang berada di wilayah Yudea harus melarikan diri ke pegunungan,

15orang yang berada di sotoh rumah jangan turun atau masuk untuk mengambil barang-barang di rumahnya,

16dan orang yang berada di ladang jangan pulang untuk mengambil bajunya.

17Celakalah ibu-ibu yang sedang mengandung dan yang sedang menyusui anaknya pada masa itu!

18Berdoalah supaya semua itu jangan terjadi pada musim dingin.

19Karena pada waktu itu akan terjadi kesusahan besar yang belum pernah terjadi sejak permulaan dunia diciptakan Allah sampai sekarang, dan yang tidak akan pernah terjadi lagi.

20Jika masa itu tidak dipersingkat oleh Tuhan, maka tidak ada seorang pun yang akan selamat. Tetapi karena orang-orang pilihan-Nya, maka masa itu Ia persingkat.

21Pada masa itu, jika ada orang berkata kepadamu, ‘Lihat, Al-Masih ada di sini,’ atau, ‘Lihat, Al-Masih ada di sana,’ jangan kamu percaya.

22Karena akan datang banyak al-masih dan nabi yang palsu. Mereka akan membuat tanda-tanda ajaib yang dahsyat-dahsyat serta berbagai mukjizat, supaya kalau bisa, mereka menyesatkan orang-orang pilihan-Nya juga.

23Jadi, ingatlah baik-baik! Aku sudah lebih dahulu memberitahukan semua itu kepadamu."

Kedatangan Anak Manusia — Ibarat tentang pohon ara (13:24-32)

24"Sesudah masa kesusahan itu, matahari akan menjadi gelap dan bulan tidak bercahaya,

25bintang-bintang di langit akan berguguran, dan semua kuasa yang ada di langit akan diguncangkan.

26Kemudian orang-orang akan melihat Anak Manusia datang dalam awan-awan dengan kuasa dan kemuliaan yang besar.

27Pada saat itu Ia akan menyuruh malaikat-malaikat-Nya untuk mengumpulkan orang-orang pilihan-Nya dari keempat penjuru bumi, dari ujung bumi sampai ke ujung langit.

28Kamu dapat menarik pelajaran melalui ibarat tentang pohon ara. Apabila ranting-rantingnya melembut dan bertunas, kamu tahu bahwa musim panas hampir tiba.

29Begitu juga apabila kamu melihat hal-hal itu terjadi, ketahuilah bahwa waktunya sudah dekat, sudah di ambang pintu.

30Sesungguhnya Aku berkata kepadamu, semua itu akan terjadi sebelum generasi ini lenyap.

31Langit dan bumi akan lenyap, tetapi perkataan-Ku tidak akan lenyap.

32Namun, mengenai kapan hari dan waktunya, tak seorang pun tahu. Malaikat-malaikat di surga tidak, Sang Anak pun tidak. Hanya Sang Bapa yang tahu."

Nasihat supaya berjaga-jaga (13:33-37)

33"Ingatlah baik-baik! Kamu harus berjaga-jaga, karena kamu tidak tahu kapan waktunya tiba.

34Hal itu sama seperti seseorang yang hendak bepergian. Sebelum ia meninggalkan rumahnya, diberinya wewenang kepada hamba-hambanya sesuai dengan pekerjaan masing-masing. Kepada penunggu pintu, ia memberi perintah agar berjaga-jaga.

35Sebab itu berjaga-jagalah karena kamu tidak tahu kapan tuan rumah itu datang, petang hari, tengah malam, subuh, atau pagi hari.

36Jangan sampai tiba-tiba ia datang lalu mendapati kamu sedang tidur.

37Apa yang Kukatakan kepadamu ini Kukatakan juga kepada semua orang: Berjaga-jagalah!"


  Share Facebook  |  Share Twitter

 <<  Markus 13 >> 


Bahan Renungan: SH - RH - ROC
Download
Alkitab ANDROID
Kamus Alkitab
Kamus Bahasa
Kidung Jemaat
Nyanyikanlah Kidung Baru
Pelengkap Kidung Jemaat
Alkitab.mobi
Copyright
Alkitab.SABDA.org
Android.SABDA.org
SABDA.APP
BaDeNo
Bantuan
Dual Panel Dual Panel